Suara.com - Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, ikut buka suara setelah tim Garuda berhasil mengunci satu tiket ke Piala Asia 2023. Ia mengucapkan syukur karena penantian panjang akhirnya kesampaian.
Timnas Indonesia berhasil lolos dari Kualifikasi Piala Asia 2023 setelah menang telak atas Nepal di matchday terakhir Grup A pada Rabu (15/6/2022) dini hari WIB. Skuad Garuda sukses menang dengan skor 7-0.
Berkat kemenangan itu, anak asuh Shin Tae-yong menjadi runner up di Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan koleksi enam poin. Hasil itu membuat timnas Indonesia dipastikan lolos via runner terbaik.
Pencapaian skuad Garuda ini disambut gembira banyak pihak, salah satunya asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto. Ia menegaskan akhirnya tim Merah Putih bisa kembali lagi tampil di ajang Piala Asia.
"Puji Tuhan penantian panjang selama 15 tahun untuk melihat tim nasional bermain di Piala Asia akhirnya tercapai," tulis pelatih berusia 43 tahun ini.
Pada kesempatan yang sama, ia juga mengucapkan terima kasih terhadap Shin Tae-yong dan seluruh jajaran pelatih di skuad Garuda. Tak lupa ia memuji pemain yang tampil luar biasa.
"Terima kasih buat semua elemen di tim head coach kami Shin Tae-yong beserta coaching staff, staff official dan terutama untuk pemain yang sudah bekerja keras sangat luar biasa selama berada di Kuwait," imbuhnya.
"Kami juga mengucapkan terima kasih buat semua masyarakat dan suporter yang tak pernah berhenti mengirim doa dan terus memberikan dukungan. Harapannya ke depan kita semua bisa terus melihat tim nasional Indonesia bisa berprestasi ke depannya," tutup Nova Arianto.
Baca Juga: Nepal Dibantai Timnas Indonesia, Abdullah Al Mutairi: Salahkan Saya!
Tag
Berita Terkait
-
Keberanian Rombak Komposisi Pemain, Kunci Sukses Shin Tae-yong Antar Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023
-
Shin Tae-yong: Timnas Indonesia Akan Lebih Kuat di Piala Asia 2023
-
Asnawi Mangkualam Sampaikan Pesan Menohok usai Bawa Timnas Indonesia Lolos Kualifikasi Piala Asia 2023
-
Timnas Indonesia Bantai Nepal di Kualifikasi Piala Asia 2023, AFC: Penampilan Kejam!
-
Sejarah Timnas Indonesia Ikut Piala Asia, Performa Terkini Akhiri Kutukan 15 Tahun
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
9 Wonderkid Asia yang Bakal Bersinar di Piala Dunia U-17 2025: Ada Pemain Indonesia
-
Anak Legenda Inter Milan Kirim Psy War buat Timnas Indonesia U-17
-
Vinicius Oh Vinicius: Berulah di El Clasico Kini Rebut Jatah Penalti Mbappe
-
9 Laga Tanpa Kalah, 5 Kemenangan Beruntun di Premier League, Apa Kelemahan Arsenal?
-
Liverpool Bangkit!5Fakta Kemenangan The Reds: Rekor Mohamed Salah
-
Ambil Jatah Penalti Mbappe tapi Gagal Cetak Gol, Xabi Alonso Sindir Vinicius Jr
-
Gary Neville Yakin Arsenal Juara Premier League, Hanya Tim ini yang Bisa Gagalkan
-
Piala Dunia U-17 2025: Ambisi Argentina Ulang Memori Indah Qatar 2022
-
Liverpool Akhiri Rekor Buruk, Arne Slot Malah Kena Sentil Steven Gerrard
-
Legenda Persija Jakarta dan Gubernur Sulut Bangkitkan Lagi Persma 1960