Suara.com - Timnas Kepulauan Mariana Utara U-20 barangkali menjadi salah satu kontestan yang mengalami nasib paling tragis di ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 sejauh ini.
Melakoni perjuangannya di Grup D Kualifikasi Piala Asia U-20, Timnas Mariana Utara U-20 selalu menjadi bulan-bulanan para lawannya.
Salah satu buktinya ialah ketika mereka jadi lumbung gol Yordania pada pertandingan ketiganya di Grup D.
Dalam duel yang berlangsung di Stadion Petra, Amman, Rabu (14/9/2022) itu, Mariana Utara dihajar 16 gol tanpa balas!
Gol-gol Yordania pada laga ini dicetak oleh Abu Taha (5’, 22’, 37’), Kalbouneh (13’ dan 33’), Abu Hazeem (16’), Al-Shanaineh (20’), Darwish (22’), Amro (25’ dan 84’), Dayeh (44’), Al-Sheyab (65’ dan 77’), Al-Asad (81’), Abdulaziz (86’), dan Al-Mansouri (88’).
Sebetulnya, ini bukan kali pertama bagi Mariana Utara mengalami kekalahan telak dengan skor yang mencolok di Grup D.
Sebab, pada pertandingan pertama saja, mereka sempat digulung oleh Turkmenistan dengan skor 0-7. Setelah itu, mereka dibabat Suriah dengan skor yang tak kalah tragis, yakni 0-10.
Dengan hasil ini, Mariana Utara harus puas menduduki dasar klasemen sementara Grup D Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 karena selalu kalah pada tiga laga.
Tak hanya itu saja, jumlah kebobolannya juga sangat fantastis. Dari tiga laga itu saja, mereka sudah 33 kali kemasukan gol dan belum berhasil sekalipun membobol gawang lawan.
Baca Juga: 3 Pemain Hong Kong yang Perlu Diwaspadai Timnas Indonesia U-20
Profil Mariana Utara
Timnas Mariana Utara U-20 merupakan tim sepak bola usia muda yang mewakili Kepulauan Mariana Utara di ajang internasional.
Tim nasionalnya dikelola oleh Asosiasi Sepak Bola Kepulauan Mariana Utara (NMIFA). Federasi ini masih terhitung muda karena dibentuk pada tahun 2005.
Kepulauan Mariana Utara saat ini merupakan salah satu asosiasi anggota yang tergabung di Federasi Sepak Bola Asia Timur (EAFF). Mereka sudah menjadi bagian dari federasi itu sejak Desember 20006.
Kemudian, Federasi Sepak Bola Mariana Utara secara resmi diakui sebagai anggota biasa dari Asosiasi Sepak Bola Asia (AFC) pada Juli 2009.
Baru pada Kongres AFC yang ke-30 pada 9 Desember 2020, NMIFA diakui sebagai anggota ke-47 Asosiasi Sepak Bola di Benua Kuning ini.
Berita Terkait
-
Timnas Putri Indonesia Tersingkir dari Piala Asia U-20 Meski Menang Telak
-
Klasemen Kualifikasi Piala Asia U-20 Putri: Indonesia di Posisi 3 Usai Tahan Imbang India
-
Meski Pesta Gol, Nova Arianto Akui Timnas Indonesia U-17 Masih Punya Kekurangan
-
Bakal Diuji Juru Gedor Australia, Erick Thohir Semangati Skuad Garuda Muda
-
Timnas Indonesia U-17 Fokus Hadapi Australia, Mantap Targetkan Kemenangan!
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Erick Thohir Ogah Mundur Sebagai Ketum PSSI, PSTI: Amanah Disalahgunakan
-
Sedih, Shayne Pattynama Menghilang
-
Tak Lagi Buru Bintang Mahal, Ini Strategi Baru Transfer Manchester United
-
Ajaib! Elkan Baggott Malah Bersinar saat Timnas Indonesia Lagi Terpuruk
-
Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
-
Liverpool Incar Alessandro Bastoni, Siap Bayar Mahar Rp1,7 T ke Inter Milan
-
Jelang Hadapi Brasil, Inilah Kelemahan Dudu Patetuci yang Bisa Dimanfaatkan Nova Arianto
-
Gawat! Status Musafir Persija Jakarta Terancam Diperpanjang
-
Comeback Dramatis! PSBS Biak Tumbangkan Persita 2-1 di Menit Akhir
-
Siapa Siegert Baartman? Rekan Setim Nathan Tjoe-A-On yang Punya Darah Keturunan Bandung