Suara.com - Kabar naturalisasi Ragnar Oratmangoen jadi sorotan media Belanda. Menurut salah satu media kenamaan Belanda, Ragnar bakal segera jalani penampilan internasional bersama Timnas Indonesia.
Menurut laporan Voetbal International seperti dikutip Suara.com, Ragnar yang akand dinaturalisasi Indonesia nantinya bakal berduet dengan Marc Klok.
"Di Indonesia, dia akan bermain dengan pemain kelahiran Amsterdam, Marc Klok," tulis media Belanda tersebut, Sabtu (18/11).
Sosok Marc Klok sendiri sempat disebut media Belanda sebagai 'David Beckham-nya' Indonesia.
Laporan media Belanda itu juga menyebut bahwa sosok Ragnar yang lahir di Oss 25 tahun silam memang memiliki keturunan Indonesia. Ragnar juga disebut belum pernah bermain di tim muda suatu negara.
Voetbal International dalam ulasannya paparkan sepak terjang dan perjalanan karier Ragnar. Mulai saat ia bermain di TOP Oss hingga saat ini bermain untuk Fortuna Sittard.
Kabar Naturalisasi Ragnar Oratmangoen
Sebelumnya ketua umum PSSI, Erick Thohir menegaskan bahwa Ragnar memiliki keinginan kuat untuk bisa bela Timnas Indonesia.
Hal tersebut disampaikan Erick Thohir dalam unggahan di Instagram pribadinya. Ia memastikan Ragnar Oratmangoen bersedia membela Timnas Indonesia.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-17 akan Hadapi Inggris di JIS Jika Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia U-17 2023
"Selamat datang di Indonesia, Ragnar Oratmangoen!," tulis Erick Thohir.
"Ragnar yang bermain di kasta tertinggi Liga Belanda, Eredivisie bersama Fortuna Sittard punya komitmen untuk membela Merah Putih," tambahnya.
Pemain Fortuna Sittard itu dalam beberapa waktu terakhir ini memang santer dikabarkan bakal menjadi pemain naturalisasi Timnas Indonesia. Rumor yang beredar bahwa pelatih Shin Tae-yong menginginkan Ragnar untuk bisa dinaturalisasi.
Sebagai seorang pemain di posisi winger, Ragnar terbilang memiliki catatan cukup impresif. Dari catatan Transfermarkt, Ragnar di kasta kedua Belanda memiliki 96 caps dengan 17 gol dan 16 asisst.
Keinginan Ragnar untuk bisa membela Timnas Indonesia sebenarnya sudah lama ia ungkapkan. Pada 2021, Ragnar sempat mengatakan bahwa ia memang ingin bisa berkompetisi internasinal bersama timnas.
Hal itu disampaikan Ragnar saat ia masih bermain di Go Ahead Eagles. Menurutnya kala itu, bermain di level internasional jadi hal yang sangat ia inginkan.
Tag
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia U-17 akan Hadapi Inggris di JIS Jika Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia U-17 2023
-
Timnas Indonesia Tetap di Surabaya Hingga Babak Penyisihan Piala Dunia U-17 2023 Berakhir, Ini Alasannya
-
Agar Timnas Indonesia Lebih Kreatif, Pengamat Minta Naturalisasi Pemain Ini
-
Jadwal dan Link Nonton Pertandingan Piala Dunia U-17 2023: Nasib Timnas Indonesia Ditentukan Hari Ini
-
Bisa Dicontek Shin Tae-yong, Pelatih Vietnam Beberkan Resep Taklukkan Filipina
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli