- Giovanni van Bronckhorst, asisten pelatih Liverpool, menjadi kandidat kuat pelatih Timnas Indonesia.
- Peluang merekrut Van Bronckhorst terbuka jika Arne Slot dipecat menyusul hasil buruk Liverpool.
- PSSI perlu siapkan dana sekitar Rp75 miliar untuk gaji Van Bronckhorst selama enam bulan masa kepelatihan.
Suara.com - Siapa pelatih Timnas Indonesia masih jadi tanda tanya besar. Terbaru nama asisten pelatih Arne Slot di Liverpool, Giovanni van Bronckhorst masuk sebagai salah satu kandidat kuat.
Kans pelatih keturunan Indonesia itu melatih Jay Idzes Cs cukup terbuka jika Arne Slot kemudian dipecat oleh manajemen Liverpool.
Liverpool tengah memasuki periode kelam di tahun kedua kepelatihan Arne Slot.
The Reds dipermalukan 0-3 oleh Nottingham Forest 0-3 di Anfield dalam lanjutan Premier League.
Suara-suara agar Slot dipecat pun makin kencang disampaikan oleh pendukung Liverpool.
Tanda Slot akan meletakkan jabatannya sebagai pelatih Liverpool terlihat saat ia tak datang ke acara penghargaan Northern Football Writers' Association pada Minggu (23/11) malam.
Padahal, Slot dinobatkan sebagai Manager of the Year berkat keberhasilan membawa Liverpool menjuarai Premier League pada musim debutnya.
Setelah awal musim yang menjanjikan, Liverpool kini terjerembap dalam fase negatif dengan delapan kekalahan dari 11 laga terakhir.
Kekalahan dari Forest menjadi pukulan telak, terlebih itu adalah kemenangan beruntun pertama Forest di Anfield sejak 1978.
Baca Juga: Ragnar Oratmangoen Bawa FCV Dender Pecah Telur, Satu Pelatih Jadi Pengangguran
Kembali ke peluang Giovanni van Bronckhorst latih Timnas Indonesia.
Bukan perkara mudah untuk bisa merekrut eks pemain Barcelona itu sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Setidaknya PSSI harus menyiapkan dana fantastis. Setidaknya hanya untuk 6 bulan saja, PSSI wajib mengeluarkan dana mencapai Rp75 miliar jika ingin van Bronckhorst sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Menurut informasi The National Scot, selama melatih Besiktas, van Bronckhorst mengantongi 4,5 juta Euro atau setara Rp75 miliar selama 6 bulan.
"Mantan bos Rangers FC Giovanni van Bronckhorst mendapat gaji 4,5 juta euro untuk pekerjaan di Besiktas selama 6 bulan," tulis The National Scot.
Van Bronckhorst dipecat oleh Besiktas pasca kekalahan dari Maccabi Tel-Aviv di Liga Europa. Kondisi itu diperparah dengan empat laga Besiktas di Liga Turki tanpa kemenangan.
Berita Terkait
-
Ragnar Oratmangoen Bawa FCV Dender Pecah Telur, Satu Pelatih Jadi Pengangguran
-
ET Minta Timnas Indonesia Maksimalkan FIFA Series, tapi Siapa Pelatihnya?
-
Timur Kapadze: Bukan Timnas Indonesia yang Lemah
-
Emil Audero Gemilang, Tapi Roma Tetap Pulang dengan Tiga Poin
-
Road Map PSSI Ramai Dibahas, Zwiers Pastikan Versi Final Rilis Tahun Depan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Siapa Cesar Meylan Sang Tangan Kanan John Herdman? Ini Profilnya!
-
Hasil Liga Italia: Lazio Tekuk Hellas Verona 1-0 Berkat Kesalahan Fatal Bek Victor Nelsson
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol
-
Brace Scott McTominay Gagalkan Kemenangan Inter Milan Saat Menjamu Napoli
-
Bayern Muenchen Bantai Wolfsburg 8-1 di Allianz Arena
-
Perin Hampir Pasti Angkat Koper, Juventus Bidik Pulangkan Emil Audero
-
Mauricio Souza Kecewa Bruno Tubarao Kena Kartu Merah: Attitude Tidak Dewasa
-
Hasil Piala FA: West Ham Tekuk QPR, Kemenangan Dramatis West Brom Lewat Adu Penalti
-
Manchester United Tersingkir di Piala FA Usai Dipermalukan Brighton 1-2
-
Gol Justin Hubner Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan Dramatis Lawan Go Ahead Eagles