Suara.com - Pemeriksaan terhadap mantan pejabat Badan Penyehatan Perbankan Nasional Ary Suta pada Rabu (7/9/2016) usai. Penyidik Polda Metro Jaya memeriksa Ary Suta terkait kasus senjata api jenis Walther kaliber 22 dan Glove 26 serta amunisi yang ditemukan di rumah Ketua Umum Persatuan Artis Film Indonesia Gatot Bradjamusti.
"Ada 32 pertanyaan. Intinya saudara AS masih menyangkal bahwa dua senjata serta ribuan butir peluru bukan berasal dari AS," kata Kasubdit Reserse Mobil Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Polisi Budi Hermanto.
"Tapi kami akan mendalami beberapa keterangan saksi dan bukti yang ada," Budi menambahkan.
Budi mengatakan penyidik akan terus mengumpulkan informasi untuk mengungkap asal muasal senjata itu.
"Langkah selanjutnya penyidikan sehingga ini akan jelas runtun darimana. Asal senjata api serta peluru-peluru yang ada, dimiliki oleh saudara GB," ujar Budi.
Ary Suta tadi masuk ke ruang penyidik sekitar pukul 08.45 WIB dan dia keluar pukul 11.50 WIB. Dia datang mengenakan baju batik lengan pajang.
Ekspresi muka Ary Suta saat keluar dari gedung Resmob Polda Metro Jaya terlihat santai. Dia melambaikan tangan ke arah wartawan.
Selanjutnya, dia masuk ke dalam mobil berwarna hitam bermerek Toyota berpelat nomor B 1460 ZHF yang kemudian membawanya pergi.
Ketika diperiksa polisi pada Senin (5/9/2016) lalu, Gatot mengaku mendapatkan senjata api dari Ary Suta sekitar 10 tahun yang lalu.
"Sejak tahun 2006 dirinya memiliki senjata api, dari inisial AS," kata Budi ketika itu.
Status senjata api tersebut, katanya, hanya pinjaman untuk digunakan dalam pembuatan film layar lebar pada tahun 2014.
"Jadi untuk ribuan butir peluru dan dua senpi itu digunakan untuk properti film di 2014. Film development police operation," kata Budi.
"Gatot, menyimpan senjata tanpa ada bayaran, atau sewa dari AS," Budi menambahkan.
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Onad Ditangkap, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar Bahas Nasib Podcast Login
-
Ditinggal Sheila Dara Promosi Film di Amerika, Ayah Vidi Aldiano Ungkap Kondisi Terkini Sang Anak
-
Kondisi Belum Memungkinkan, Operasi Batu Empedu Fahmi Bo Terpaksa Ditunda
-
Erin Taulany Umrah Sendirian Usai Teken Kesepakatan Cerai, Jernihkan Pikiran dan Tenangkan Diri
-
David Beckham Dianugerahi Gelar Kebangsawanan Sir dari Raja Charles III
-
Tahu Konflik di Rumah Tangga, Adik Bersaksi di Sidang Cerai Andre Taulany
-
Barbie Kumalasari Ngaku Ditipu Sahabat Sampai Rp225 Juta, Ancam Bakal Lapor Polisi
-
Bukan Penyanyi, Yura Yunita Dulunya Bercita-cita Jadi Analis Kimia
-
Raditya Dika Akui Punya Utang Budi pada Andien, Jasa 20 Tahun Lalu yang Tak Terlupakan
-
Gegara Dress Mini, Penampilan Olla Ramlan di Kampung Halaman Jadi Gunjingan