Suara.com - Keterangan Reza Artamevia kepada penyidik Polda Metro Jaya terkait kasus dugaan pelecehan seksual oleh Gatot Bradjamusti diapresiasi Rhony Sapulette, kuasa hukum CT dan Password 2, dua perempuan yang jadi korban. Sebelumnya polisi mengatakan Reza mengakui soal tindakan asusila mantan Ketua Umum Parfi itu.
"Bagus kalau Reza menyatakan melihat, nah itu benar. Dan memang harus mengatakan yang sebenarnya," kata Rhony dihubungi Kamis (29/9/2016).
Lebih lanjut kata Rhony, kliennya mengaku Reza memang ada di lokasi saat peristiwa pelecehan. "Dan semua saksi korban mengatakan bahwa Reza juga ada di situ," ujarnya menegaskan.
Sehingga kata dia, Reza juga termasuk sebagai pelaku. Sebab, dia menganggap ibu dua anak itu punya peran dalam praktik seks menyimpang Gatot.
"Reza punya peranan di situ. Kalau Reza tidak mengatakan yang sebenarnya dia juga bisa dipidana menyampaikan berita bohong," ujarnya.
Penyanyi Reza Artamevia telah mengaku adanya pesta seks di Padepokan Brajamusti pimpinan Gatot Barajamusti yang terletak di Cisaat, Sukabumi.
Bahkan, Reza menyaksikan sendiri pesta seks itu di hadapan matanya.
Hal itu dikatakan oleh Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Awi Setiyono usai pemeriksaan Reza di Polda pada hari Senin, 26 September 2016.
“Yang disangkakan terhadap pelapor memang benar. Reza mengaku menyaksikan itu (pesta seks),” kata Awi kepada wartawan di Polda Metro, Selasa (27/9).
Para saksi yang sudah diperiksa oleh penyidik Polda juga menyatakan sebelum pesta seks itu digelar, korban dicekoki aspat atau narkoba jenis sabu.
"Reza mengaku pernah mengetahui. Termasuk pernah lihat mencekoki dengan aspat yang notabene sabu tadi," ujarnya.
Tag
Berita Terkait
-
Isyaratkan Hijrah, Reza Artamevia Ungkap Rencana Buat Album Religi
-
Reza Artamevia Ungkap Kebahagiaan Punya Cucu: Tatapannya Luar Biasa!
-
Dapat Restu Aaliyah Massaid, Reza Artamevia Akui Sedang PDKT dengan Duda Pengusaha
-
Aaliyah Massaid Ngamuk Anaknya yang Baru Lahir Sudah Dicibir: Semoga Doanya Berbalik!
-
Aaliyah Massaid Melahirkan, Ini Panggilan Angelina Sondakh dan Reza Artamevia usai Jadi Nenek
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Penggemar Wajib Tahu! Ini Rundown Lengkap Konser The Boyz di ICE BSD Besok
-
Mohon Doa, Fahmi Bo Siap Jalani Operasi Batu Empedu pada Sore Ini
-
Kronologi Rara Pawang Hujan Diusir Security BLACKPINK: Tak Punya ID, Outfitnya Mentereng
-
7 Fakta Mencekam Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Terjadi 2 Kali saat Salat Jumat
-
Lisa Mariana Resmi Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Video Syur
-
Bagus! Maher Zain Sapa Media dengan Bahasa Indonesia Jelang Konser di Jakarta
-
Raffi Ahmad Beli Tas Hermes Ivan Gunawan Seharga Rp500 Juta untuk Bangun Masjid di Jepang
-
Terungkap! Ini 5 Fakta Motif Kebakaran Pesantren di Aceh
-
Curhat Piyu Padi Reborn: Dulu Naik Kereta Bawa Demo, Musisi Sekarang Cuma Modal DM
-
Lagu Baru Padi Reborn Diputar di JIAVS 2025