Suara.com - Deddy Corbuzier menjawab keluhan masyarakat yang kecewa program acara talk show Hitam Putih pada hari Rabu (9/11/2016), karena batal menghadirkan ustadz kondang Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym.
Hitam Putih pun akhirnya menggantikan Aa Gym dengan Ario Kiswinar Teguh, putra dari Mario Teguh.
Akun Instagram Deddy pun dibanjiri protes dari netizen. Bahkan, di antaranya tak mau menonton lagi menonton acara Hitam Putih karena batal menghadirkan Aa Gym,
Deddy lalu menjelaskan di akun Instagramnya bahwa biasanya pembatalan itu terjadi karena pihak manajemen Hitam Putih tidak bisa menuruti keinginan atau syarat yang diajukan oleh beberapa bintang tamu.
Dia pun mempersilakan jika masyarakat tak mau lagi menonton acaranya.
"Banyak yg blg Gak mau nonton @officialhitamputiht7 lagi gara gara hari ini ganti bintang tamu. Solusi nya: Ya jangan nonton lagi.. gitu kok repot..."
"Salah satu alasan yg terjadi biasanya kalau bintang tamu di ganti adalah karena managemen tidak bisa menuruti keinginan atau syarat yang di ajukan oleh beberapa bintang tamu On the other hand.. if u don't like it. Don't watch it," tulis mantan suami Kalina itu.
Suara-suara yang menyerukan kekecewaan itu di antaranya akun resturistauria. Dia mengaku awalnya semangat menantikan Aa Gym akan tampil di Hitam Putih.
"Padahal udah semangat banget menantikan @aagym hadir di hitam putih malam ini, sampe pulang kantor juga buru-buru. Eehh ternyata malah Kiswinar bintang tamunya. Pindah chanel ah, bosyeeenn," tulisnya.
"Kenapa aa gym batal jadi bintang tamu hitam putih???saya ingin tau alasannya," sambung shelly_fakhra.
Di sisi lain, ada netizen yang menilai Deddy terlalu terbawa perasaan menghadapi protes dari masyarakat dan tak seharusnya menulis komentar demikian.
"Aduhhhh om Deddy baperan ah, iya menurut saya ini justru cara Allah melindungi Aa Gym, dijauhkan dari fitnah dan salah ucap dan sikap. Mereka males lihat kan, yang episode ini aja om. Wajarlah fans Aa kecewa. Episode besok juga pasti nonton lagi. Jadi nyante aja om
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD