Suara.com - Sebuah cuplikan video pernyataan Aming soal kisruh rumah tangganya bersama Evelyn Nada Anjani telah muncul di akun gosip lambenyinyir di Instagram.
Di pokok kanan video tersebut ada tulisan Otak Liar. Diketahui, Otak Liar adalah nama kanal YouTube yang diproduseri artis senior Ria Irawan, yang memang menjalin persahabatan dengan Aming.
Video yang diberi sentuhan warna hitam putih itu berisi ungkapan Aming saat diwawancarai oleh seorang lelaki yang hanya terlihat siluetnya saja.
Video berdurasi hampir 1 menit itu mempertontonkan potongan-potongan wawancara yang tidak utuh sehingga lebih tepat disebut teaser.
Diduga, video wawancara Aming ini akan dihadirkan secara utuh nantinya.
Pewawancara itu mulai melontarkan pertanyaan, “Ini tidak kalah mengejutkan tiba-tiba amin memutuskan bercerai, apalagi Aming yang memutuskan talak, apa sih yang terjadi?”
Aming pun menjawab,”Saya juga masih belum ikhlas kebahagiaan saya diambil secepat ini gitu kan, cuman.... “
“Ada saat di mana kita mendapati pasangan kita atau mungkin kitanya sendiri telah menjadi sebuah pribadi yang berbeda gitu kan, bahkan kita tidak mengenali pasangan kita atau bahkan tidak mengenali diri sendiri kan….”
Baca Juga: Sidang Pertama Evelyn-Aming Digelar Dua Minggu Lagi
Kemudian, Aming mengaku bahwa rasa cinta kepada Evelyn 1000 persen. Namun, rasa tidak aman dan tidak tenang itu 2000 persen.
“Rasa cinta saya sama dia 1000 persen, tapi perasaan tidak aman dan tidak tenang itu 2000 persen, gitu saja,” ujar Aming.
Aming diwakili oleh kuasa hukumnya, Devy Waluyo, telah mendaftarkan gugatan cerai atau talak 1 kepada Evelyn pada tanggal 3 Maret 2017 di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Selanjutnya, pihak PA Jaksel sudah menjadwalkan sidang perdana dengan agenda mediasi pada 23 Maret mendatang.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
5 Fakta Men in Black yang Jarang Orang Tahu, Tayang Malam Ini di Trans TV
-
Siapa Nawat Itsaragrisil? Sosok di Balik Ricuh Miss Universe 2025
-
Deretan Drama Korea Usung Genre Komedi Romantis 2025, Terbaru Nice To Not Meet You
-
Sebelum Dihujat Netizen Jepang, Konten Kolaborasi Nessie Judge dan NCT Dream Sempat Batal Tayang
-
Terungkap Perbedaan Mencolok Folder Pinterest Hamish Daud dan Raisa Vs Sabrina Alatas
-
Buntut Panjang Semprot Miss Meksiko: Bos Miss Universe Turun Tangan, Nawat Itsaragrisil Menangis
-
Hamish Daud Minta Maaf ke Sabrina Alatas Gara-Gara Terseret Isu Perceraian
-
Ahmad Sahroni Bangga Ijazahnya yang Jelek Ditemukan Penjarah: Bagus Ijazahnya Asli
-
Tiada Maaf, Na Daehoon Resmi Ajukan Cerai Talak Terhadap Jule
-
Viral Selebgram Makassar Panik Mobilnya Digembok karena Parkir Sembarangan, Endingnya Bikin Adem