Suara.com - Jessica Iskandar rupanya tahu soal kabar Ludwig Franz Willibald sudah memiliki pasangan baru. Ibu satu anak itu merasa tak mau ambil pusing dengan kehidupan sang mantan.
"Ya bebas-bebas aja. Kan nggak ada larangan atau peraturan harus gimana-gimana," kata Jessica saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (13/7/2017).
Jessica tahu kabar tentang Ludwig dari media sosial dan pemberitan di media online. Terlepas benar atau tidak kabar itu, dia tetap mendoakan yang terbaik buat lelaki berkewarganegaraan Jerman itu.
"Kalau pun kabar itu bener atau salah, ya pokoknya didoakan saja apapun itu. Selalu bahagia, sehat dan sukses gitu. Ya mudah-mudahan aku juga cepat nyusul," ucapnya.
Kabar Ludwig sudah memiliki pasangan baru pertama kali beredar lewat sebuah akun gosip @ratu_nyinyir. Akun tersebut meng-capture postingan akun Facebook bernama Srilen Panjaitan.
Srilen terlihat mengucapkan selamat kepada Ludwig karena akan segera menikah dengan seorang perempuan.
"Congratulations For Prince Ludwig Franz Willibald Maria Kosep Leonard Erbgraf Von Waldburg Wolfegg Waldsee. Princess Stephie Veltheim," tulisnya di caption foto yang menampilkan Ludwig sedang bersama seorang perempuan bule.
Hubungan Ludwig dan Jessica mulai tercium media setelah Jessica tiba-tiba menghilang dan tinggal di Amerika Serikat. Di sana, dia melahirkan seorang bayi.
Dari situ, beredar kabar Jessica sudah menikah dengan lelaki bernama Ludwig. Namun, setelah kembali ke Tanah Air, Jessica mendapat kabar kurang mengenakkan. Ludwig melalui pengacaranya mengajukan pembatalan nikah ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada pertengahan 2015.
Baca Juga: Cerita Kapolda di Balik Penyelundupan Sabu Rp1,5 Triliun
Dalam gugatannya, Ludwig merasa tak pernah menikah dengan salah satu pengisi acara Pesbukers itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi