Suara.com - Melanjutkan kesuksesan Rupert Wyatt membangkitkan franchise film Planet of the Apes yang kali pertama muncul di layar lebar pada 1968, Matt Reeves membuat film kedua bertajuk Dawn of The Planet Of The Apes yang melampaui kesuksesan sekuel pertamanya yang diarahkan Wyatt.
Pada Juli 2017 ini, Reeves kembali menghadirkan sekuel ketiga dari dua film tersebut, yang dinamakan War for The Planet of The Apes. Film bergenre laga, actionadventure drama ini disebut lebih menegangkan dengan latar belakang suasana peperangan antara manusia dan kera.
Secara garis besar, War for The Planet of The Apes, mengisahkan peperangan antara kaum kera yang dipimpin oleh Caesar (Andy Serkis) dengan manusia yang dipimpin oleh seorang kolonel (Woody Harrelson).
Caesar dan kawanannya, sebenarnya terpaksa harus melewati konflik mematikan dengan pasukan kolonel yang kejam, setelah ia mengalami kekalahan yang menyebabkan anak dan istrinya mati mengenaskan.
Caesar yang pada awalnya tak ingin memancing konflik dengan para manusia, akhirnya bertindak sesuai dengan nalurinya. Hingga akhirnya ia tiba di sebuah camp tentara dan mendapati seluruh kawanannya tengah disandera dan melakukan kerja paksa.
Peperangan pun terjadi, di mana seluruh kera yang menjadi sandera di dalam camp tentara, dibantu dengan beberapa kawanan kera di luar camp bersatu, untuk melawan pasukan manusia jahat tersebut.
Pertempuran inilah yang akan menentukan nasib dan masa depan spesies kera dan juga manusia di planet ini. Akankah kawanan kera dapat bertahan di tengah serangan manusia yang dipimpin kolonel?
Dalam film ini, sang sutradara, tidak hanya memberikan kesan suram dan mencekam, namun ada pula bumbu humor di dalamnya yang membuat film ini berbeda dari lainnya. Sehingga penonton tidak merasakan kejenuhan dalam suasana tegang dari awal hingga akhir film.
Selain Andy Serkis dan Woody Harrelson beberapa aktor dan aktris ternama seperti Steve Zahn, Karin Konoval, Terry Notary dan Judy Greer juga turut meramaikan film yang akan tayang di Indonesia mulai 26 Juli 2017 ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Dekat Seperti Pacaran, 'Dul' Jadi Panggilan Khusus Titi DJ ke Thomas Djorghi
-
Deretan Bintang Papan Atas Bertarung Sengit di IMAA 2025, Siapa Saja Nominatornya?
-
7 Film dan Series Zombie Netflix dari Asia Tenggara Selain Indonesia, Gak Kalah Seru!
-
5 Film dan Drakor Terbaru yang Tayang di Viu November 2025, Ada Taxi Driver 3
-
Imbas Admin X Balas Komentar RM BTS Mirip Indy Barends, Host Live Somethinc Jadi Sasaran Amuk Fans
-
Vidi Aldiano Takut Penyakit Genetik Menurun Jika Punya Anak
-
Bukan Pacar, Titi DJ Cemburu Dengar Thomas Djorghi Cerita Cewek Lain
-
Stephanie Poetri Pilih Child Free, Titi DJ Justru Senang
-
Rose BLACKPINK Ukir Sejarah di Grammy, Kolaborasi dengan Bruno Mars Sabet Dua Nominasi Utama!
-
Mantan Suami Clara Shinta Kerja Apa? Kini Gugat Gono-gini Rp 13 Miliar