Suara.com - Musikus Marcello Tahitoe alias Ello masih menjalani rehabilitasi sejak ia diboyong ke Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jawa Barat, pada 11 Agustus 2017.
"(Ello) Masih proses di RSKO, ya kondisinya baik. Sehat. Karena sekarang juga lagi proses detoks ya di sana," kata Chris Sam Siwu, kuasa hukum Ello, saat dihubungi Selasa (29/8/2017).
Detoksifikasi adalah proses penghancuran dan pengeluaran racun dari tubuh pasien yang dilakukan secara rutin.
Proses detoks biasanya memakan waktu yang tidak menentu lantaran bergantung dari parahnya kondisi pasien, namun menurut website resmi BNN proses ini berlangsung selama kurang lebih satu bulan.
Namun, Chris sendiri belum bisa memastikan berapa lama pelantun "Pergi Tuk Kembali" itu menjalani rehabilitasi.
"Saya kurang tahu akan berapa lama proses rehabilitasinya di RSKO. Kami kuasa hukum nggak dikasih tahu, yang diberitahu tentang proses rehabilitasinya itu pihak keluarga," urai Chris.
Dia mengaku menjenguk Ello satu minggu sekali. Menurutnya, Ello sudah ikhlas apa yang telah dialaminya.
Ello, yang berinisial DMT, ditangkap bersama dua rekannya DM dan RGG di rumah Ello di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan pada 6 Agustus 2017 jam 1 dini hari.
Adapun barang bukti yang ditemukan adalah dua paket ganja dengan berat total tidak mencapai 5 gram.
Baca Juga: Aurelie Moeremans Belum Juga Jenguk Ello, Kenapa?
Ello dan DM ditetapkan sebagai tersangka, sedangkan RGG bebas lantaran unsur tindak pidana narkoba dinilai tidak terpenuhi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
Terkini
-
Deddy Corbuzier Blak-blakan Masih Saling Cinta dengan Sabrina Chairunnisa
-
Hadirkan Sound Horeg, Gesrek Festival 2025 Siap Digelar di Jakarta
-
Kronologi Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Bareskrim Polri Imbas Lawakan Adat Toraja
-
Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta, Karyawan Pasang Badan
-
Sahabat Bongkar Fakta di Balik Tudingan Hamish Daud Liburan Bareng Sabrina Alatas
-
Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta ke Eks Pengacara di Kasus Narkoba 12 Tahun Lalu
-
4 Kontroversi Materi Stand-Up Comedy Pandji Pragiwaksono yang Bikin Heboh
-
Usai Digugat Cerai Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Enggan Menikah Lagi
-
Padahal Gabung Geng Motor, Desta Malu dan Minder Pengalaman Touring Kalah Telak dari Chef Juna
-
Biaya Perawatan Amanda Manopo Setiap Bulan Terjawab, Pantas Kulitnya Mulus Tanpa Bedak