Suara.com - Istri Raditya Dika, Anissa Aziza kini sedang mengandung buah hati pertama mereka. Perempuan bertubuh mungil itu pun mulai mengalami ngidam unik, seperti yang diceritakan dalam Instagram Story-nya, Senin (15/10/2018).
"Hari ini aneh bgt. Nggak bisa makan makanan berat sebelum aku makan telur gulung. Untungnya udah dapat tempat yang lumayan bersih, tapi berkali-kali coba order di beberapa cabang gagal maning cuy," tulis Anissa Aziza.
Perjuangan Anissa Aziza demi mendapatkan telur gulung tak sampai di situ. Ia pantang menyerah dengan memesan ulang makanan tersebut melalui aplikasi ojek online. Namun sayang, hasilnya hampir nihil.
"Udah dua kali order tahu-tahu dicancel, iseng ketiga kalinya order di tempat yang sama, ternyata mang ojek nggak nemu lokasi jualannya di mana padahal di dalam mal," sambungnya lagi.
Anissa Aziza sempat hampir putus asa dan mengaku merasa kecewa berat lantaran ngidamnya tak bisa terpenuhi. Pasalnya, hanya dengan telur gulung, nafsu makannya bisa kembali normal tanpa mual.
"Masalahnya kalau nggak ada yang dimau, malah jadi males nggak nafsu makan. Kalau dipaksain makan yang bukan selera, malah mual," kata Anissa Aziza, seraya membubuhkan emotikon sedih.
Setelah kembali memesan lewat aplikasi dan meminta seorang teman membuatkan telur gulung rumahan, Anissa Aziza akhirnya berhasil menuruti 'permintaan' jabang bayinya. Ia pun mengakhiri kisah kocak nan dramatis tersebut dengan foto telur gulung yang tampak lezat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi