Suara.com - Kabar putusnya hubungan asmara aktor Denny Sumargo dan Dita Soeardjo sudah bisa dipastikan. Kepastian ini diutarakan langsung oleh Dita lewat Instagram Stories beberapa jam lalu.
"Saya tadinya nggak mau buat klarifikasi ini. Tapi saya juga mau tidur, jadi berat. Karena saya nggak mau mantan saya disalahkan seakan saya suci," tulis Dita mengawali.
Di tulisan itu Dita sudah memilih diksi "mantan". Dia mengkonfirmasi bahwa jalinan asmaranya dengan Denny sudah berakhir. Dengan demikian, rencana pernikahan mereka pun batal.
Masih dalam klarifikasinya, Dita memang seperti tak ingin publik menyalahkan Denny. Sebab, dia juga mengakui banyak salah selama berhubungan dengan bintang film 5 CM itu.
"Saya manusia juga, saya banyak salah banyak tindakan saya yang salah tanpa sengaja tolong maafkan," tulisnya.
Kabar kandasnya hubungan mereka pertama kali terungkap dari unggahan sahabat Dita, Angela Tee. Dia memotivasi Dita agar jangan larut dalam kesedihan.
"Buat Dita, jangan sedih-sedih ya. Aku percaya walau kamu cancel nikahnya atau putus, aku percaya Tuhan akan memberi kamu cowok terbaik di Natal ini," kata Angela Tee.
Dita Soedarjo dan Denny Soemargo bertunangan pada 14 Agustus 2018 lalu. Rencananya, pernikahan Denny dan Dita berlangsung pada akhir 2018.
Baca Juga: Bantah Berzina, Billy Syahputra Dicecar Soal Liburan Bareng Hilda
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Ariel NOAH Jadi Dilan Dewasa di Film Terbaru, Pidi Baiq: Sejuta Persen Setuju
-
Gugatan Cerai Tak Terdaftar di Pengadilan Agama, Na Daehoon dan Jule Rujuk?
-
Pesan Film Pesugihan Sate Gagak Nyambung dengan Perjuangan Yono Bakrie di Jakarta
-
Urutan Nonton Film Predator Sebelum Badlands, Cukup Dua Ini Saja!
-
Review Film Predator Badlands: Aksi Brutal dengan Sentuhan Kemanusiaan
-
Bahas RUU Perampasan Aset, Salsa Erwina Viral Lagi dan Jadi Sasaran Buzzer
-
Anak Menkeu Purbaya Sebut Orang Indonesia Mabuk Agama dan Tak Beragama: Makanya Banyak Korupsi
-
5 Rekomendasi Drakor Action Thriller Ji Chang Wook, Terbaru The Manipulated di Disney Plus Hotstar
-
Sinopsis Final Destination 4: Kematian Kreatif Menanti di Trans TV Malam Ini
-
Terbang ke Hollywood, Film Sore: Istri dari Masa Depan Gelar Tur Pemutaran di Amerika Jelang Oscar