Suara.com - Artis Angel Lelga membantah status tersangka atas kasus perzinaan yang dituduhkan Vicky Prasetyo lewat laporan di Polres Jakarta Selatan. Apalagi surat terkait status tersangka Angel itu sudah beredar luas di media sosial.
“Hari ini Alhamdulillah, saya sebagai yang dilaporkan Vicky Prasetyo hari ini semuanua terjawab. Tapi saya tidak akan mendahului pihak kepolisian,” ucap Angel di Mapolres Jakarta Selatan, Rabu (19/12/2018).
Sayangnya, mantan istri siri Rhoma Irama itu ogah memberitahu secara gamblang terkait statusnya saat ini. Serta bagaimana laporan Vicky Prasetyo yang kabarnya telah dilakukan penghentian penyidikan oleh Polisi.
“Itu nanti yang menjawab adalah kepolisian ya. Ya saya tidak punya kompeten untuk menjawab itu smua biar kepolisian yah. Hari ini Allah menunjukan kepada saya dan semuanya, kalau kita ini adalah korban mereka (Vicky dan keluarga),” katanya.
Meski mengaku sudah lega, perempuan 33 tahun itu masih menyimpan kesedihan atas tuduhan yang dilakukan Vicky Prasetyo dan keluarganya selama ini.
“Sebagai manusia biasa ada sedihnya, ada kekecewaannya tentang pernyataan Vicky dan bersama lawyernya dan juga keluarga besarnya yang sudah mendahului polisi, artinya ini mencoreng kepolisian ya menurut saya,” katanya.
Sebelumnya, penyidik Polres Jakarta Selatan memanggil Angel Lelga serta kuasa hukumnya bersama Vicky Prasetyo beserta kuasa hukumnya untuk menjalani gelar perkara. Sayangnya, hanya Angel dan Fiki Alman yang hadir, sementara Vicky Prasetyo diwakili tim kuasa hukumnya.
Baca Juga: Vicky Prasetyo Akan Dikonfrontasi dengan Angel Lelga dan Fiki Alman
Berita Terkait
-
Vicky Prasetyo Akan Dikonfrontasi dengan Angel Lelga dan Fiki Alman
-
Kasus Perzinaan, Angel Lelga - Fiki Alman Sambangi Polres Jaksel
-
Top 3: Kepergok Bawa Kondom dan Pelumas, Rumah Artis Dilempari Batu
-
Ustadz Derry Sulaiman Kena Tipu Vicky Prasetyo?
-
Vicky Prasetyo: Angel Lelga Tersangka Kasus Perzinaan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sayembara Logo Projo Ramai Antusias dari Warganet, Hasilnya di Luar Dugaan
-
Baru Gugat Cerai Hamish Daud, Raisa Sudah Kangen dengan Pria Lain
-
2 Hari Konser di Indonesia, BLACKPINK Diprediksi Kantongi Penghasilan Rp 378 Miliar
-
Profil Rama Duwaji, Istri Zohran Mamdani Kini Jadi First Lady Termuda NYC
-
Nafa Urbach Tetap Dihukum MKD, Dianggap Kurang Peka Jadi Wakil Rakyat
-
Soroti Kasus Orang Tidur di Masjid Dikeroyok, Habib Jafar: Ini Kegilaan Macam Apa!
-
5 Poin Perjalanan Kasus Uya Kuya di DPR hingga Kembali Diaktifkan Jadi Anggota Dewan
-
Sinyal Putus Makin Kuat, Jefri Nichol dan Ameera Khan Kompak Hapus Foto Kebersamaan
-
Ini Keputusan Lengkap MKD untuk Ahmad Sahroni, Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya
-
Kedekatan Andre Taulany dengan Natasha Rizky Bikin Desta Marah? Simak Klarifikasinya