Suara.com - Nama Kang Murad menjadi sangat melekat kepada sosok bernama asli Denny Firdaus. Karakter dalam sinetro Preman Pensiun itu begitu identik dengan lelaki kelahiran Bandung, Jawa Barat 43 tahun tersebut.
Ternyata sebelum terkenal sebagai seorang artis, Denny Firdaus berprofesi sebagai seorang preman asli. Pekerjaannya menjaga lahan kosong, menagih hutang, hingga menjaga klub malam.
Berbagai macam orang pernah dihadapinya dan berteman dengannya. Denny Firdaus bahkan mengaku pernah membuat orang menangis tersedu-sedu.
Semua itu dilakukannya hanya karena pekerjaan dan untuk bertahan hidup. Hanya melalui cara itu lah Denny Firdaus bisa menghidupi keluarganya.
Hingga akhirnya, pekerjaan itu berhenti dilakoni karena Denny Firdaus terjun ke dunia akting. Berikut wawancara lengkap Suara.com pada Denny Firdaus:
Gimana awal kariernya masuk ke sinetron?
Dulu saya ikut diklat dari ormas ke ormas lain di seputaran Bandung, Jawa Barat sampai akhirnya saya gabung ke Elit Bodyguard. Ternyata saya nggak cocok terus ke 86. Di situ saya dididik dan dilatih olahraga. Terus jadi keamanan di klub malam, memang saya dulu susah cari kerja. Susah cari duit, resiko apapun saya jalani demi bertahan hidup. Cuma saya nggak langsung terjun jadi preman, cuma saya sering ketemu sama ketua-ketuanya preman.
Tamu saya juga banyak dari kalangan polisi, jadi di situ saya ketemu ngobrol satu sama lain ada kerjaan apa. Kemudian, saya membentuk 17 orang untuk keamanan. Sampai bertemulah dengan rekan namanya bunda Ully, pencari talent tahun 2014 ketemu.
Jadi Bunda Ully yang mengajak ke dunia entertaimen?
Sebenarnya gini, bunda Ully itu menawarkan tim saya yang 17 orang tadi buat ikut casting sama sutradara. Ternyata dari 17 itu cuma saya sama Kang Pipit yang ditarik sutradara.
Akhirnya mainlah saya di sinetron Preman Pensiun season pertama. Tapi di situ saya masih tetap jadi preman beneran. Kayak jaga klub malam dan lahan kosong.
Baca Juga: Syuting Preman Pensiun, Epy Kusnandar Sempat Kena Penyakit Mata
Kemudian sampai sekarang masih jadi preman beneran?
Saya benar-benar pensiun dari preman beneran itu di season 2 Preman Pensiun. Waktu yang pertama saya masih jadi preman. Baru setelah saya tahu orang-orang banyak kenal saya, punya karya banyak orang nggak takut. Akhirnya saya terus main di sinetron kan.
Selama jadi Preman beneran, pernah nyakitin dan pukulin orang?
Saya mengamankan sering, berantem sering, mengancam orang pernah. Sampai orang menangis tersedu-sedu. Kalau bertaubat mah itu ukurannya hati, tapi mudah-mudahan di usia saya ini bisa mengubah.
Pertama syuting dibayar berapa?
Dulu saya awalnya ditawarinnya Rp 50 ribu, ternyata pada kenyataannya saya dibayar Rp 100 ribu plus rokok. Dulu harian itu cuma sampai dua bulan masuk, bulan ketiga saya disuruh bikin NPWP. Ternyata ada surat buat kontrak. Saya nggak baca langsung taken aja. Itu sebulan Rp 4 Juta. Alhamdulillah.
Bersyukur dibayar segitu kang? Bayarannya gedean mana sama jadi preman beneran?
Waktu jadi preman beneran itu cuma Rp 1 juta dibayarnya. Makanya saya jaga nggak cuma disatu tempat aja. Sekarang alhamdulillah banyak perubahannya.
Berarti enakan mana kang kerja di Preman Pensiun apa preman beneran?
Enakan di Preman Pensiun lah. Kan d isini kerjaannya lain, waktu itu taruhannya nyawa dan harus benar-benar pasang badan. Beda sama preman yang sekarang, enjoy dan tenang. Jantung kita nggak sport jantung.
Sekarang dibayar berapa untuk main film?
Untuk film ini diatas Rp 50 juta sekarang. Kemarin per episode kalau diminta ikut main di TOP (Tukang Ojek Pangkalan) sinetron juga naik sekarang Rp 1,1 juta.
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Sebut Film Preman Sangat Receh dan Menghibur
-
Syuting Preman Pensiun, Epy Kusnandar Sempat Kena Penyakit Mata
-
Demi Film Preman Pensiun, Epy Kusnandar Rela Lakukan Ini
-
Epy Kusnandar Akui Peran Kang Mus Terbawa di Kehidupan Nyata
-
Masak Sambil Nonton Sinetron, Tante Cantik Ini Bikin Netizen Auto Ngakak
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
6 Fakta Isu Presiden Prabowo Berkunjung ke Israel
-
Harga Emas Antam Hari Ini Cetak Rekor Tertinggi Pegadaian, Tembus Rp 2.565.000
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
Terkini
-
Blak-blakan Biaya Nikah Mahal, Amanda Manopo dan Kenny Austin Langsung Kerja dan Tunda Bulan Madu
-
Kenny Austin Perdana Pamer Bekal dari Amanda Manopo Usai Nikah, Menunya Bikin Kaget!
-
Dikira Istimewa, Ini Fakta Pin Garuda Merah yang Dipakai Yai Mim
-
Bikin Fans Makin Baper, Amanda Manopo dan Kenny Austin Langsung Lakukan Ini Usai Malam Pertama
-
Jual Rumah Penuh Kenangan, Ternyata Denada Pernah Tetanggaan dengan Ahmad Dhani
-
Tengku Dewi Putri Bagi Tips Berani Lawan NPD, Sindir Andrew Andika?
-
Megan dan Bryan Domani Bagikan Kabar Duka, Kehilangan Sosok Orang Terkasih
-
Diangkat dari Kisah Nyata Mencekam di Jawa Tengah, Begini Asal-usul Film Pesugihan Sate Gagak
-
Sinopsis dan Fakta Cristine, Film Debut Ayah Shenina Cinnamon sebagai Sutradara
-
4 Film Jakarta World Cinema 2025 yang Tayang di Bioskop, Ada It Was Just an Accident