Suara.com - Bakat seni yang dimiliki aktris Nirina Zubir mulai terlihat menurun kepada kedua anaknya, Zivara dan Elzo.
Menurut Nirina, anaknya ada yang gemar melukis, ada pula yang suka akting di depan kamera.
"Yang perempuan lagi digital art painting atau art painting. Yang cowok lebih cuek tapi pas iklan pepsodent juga kan begitu, menjiwai," kata Nirina Zubir saat ditemui di kawasan Wijaya, Jakarta Selatan, Selasa (23/7/2019).
Nirina tak menyangka Elzo cukup mahir saat berakting untuk iklan pasta gigi tersebut. Kata dia, sang putra tak butuh waktu lama untuk meyakinkan sutradara saat pengambilan gambar.
"Dia melakukannya dengan satu kali instruksi tuh kayak, satu kali take itu kayak 'hah? Alhamdulillah'," kata Nirina Zubir.
Tapi sebetulnya, Zivara yang ingin mengikuti jejak Nirina di dunia peran. Tapi Elzo mendapat kesempatan lebih dulu.
"Jadi yang pengen banget masuk ke dunia entertainment itu anak yang pertama. Tapi yang pertama tuh perlu usaha. Nah yang kedua, i dont know. Mungkin itu naturally gitu," ujar Nirina Zubir.
Nirina mengaku tidak mewajibkan dua buah hatinya terjun dalam dunia seni. Dia hanya mengarahkan yang terbaik untuk putra dan putrinya.
"Yang pasti bukan tipikal orangtua yang mengharuskan anak masuk dunia entertainment ya. Kalaupun saya ajak dia kerja, saya kasih liat nih ya ini kameramen, ini reporter, ini yang produser, ini yang kerjanya apa," kata Nirina.
Baca Juga: Sukses Naik Sepeda Rute Jakarta-Denpasar, Ini Curhatan Nirina Zubir
Tag
Berita Terkait
-
Nirina Zubir Bangga Mahkotanya Kini Jadi Wig untuk Pejuang Kanker
-
Bukan Direncanakan, Ide Mulia Nirina Zubir Donasi Rambut Berawal dari 'Bisikan' Teman
-
Pangkas Rambut Usai 7 Tahun Dirawat, Nirina Zubir Bangga Mahkotanya jadi Wig buat Pejuang Kanker
-
Fedi Nuril Ungkap 3 Sosok yang Ditakuti di 'Adili Idola'
-
Reputasinya Siap Dikuliti di 'Adili Idola', Fedi Nuril: Kalau Saya Masih Dapat Job, Kalian Gagal
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Bawa-Bawa Sufmi Dasco, Reaksi Nagita Slavina Ditagih Utang Pengacara atas Kasus Narkoba Raffi Ahmad
-
Vega Darwanti Ungkap Kondisi Terkini Tukul Arwana
-
Spesial Buat The B Indonesia, Jacob The Boyz Main Gitar dan Nyanyi Lagu 'Alamak' di Konser Jakarta
-
Kasus Lama Terkuak, Raden Nuh Sebut Raffi Ahmad Belum Lunasi Janji Honor Rp250 Juta
-
Fahmi Bo Sukses Jalani Operasi Angkat Batu dan Kantung Empedu, Begini Kondisinya Sekarang
-
The Boyz Sukses Panaskan Jakarta, Member Turun Panggung Blusukan Sampai Panjat Tribune Penonton
-
Dikecam Usai Gandeng Azizah Salsha Jadi Model di Jakarta Fashion Week 2026, Brand Erspo Minta Maaf
-
Baru Tayang, Serial 'I Love You, My Teacher' Dikecam Gegara Dianggap Romantisasi Child Grooming
-
'Jule' Julia Prastini Kembali dengan Safrie Ramadhan Usai Digugat Cerai, Sahabat Nyerah Membimbing
-
Disambut Antusias Penonton di Pembukaan, Festival Kopling Hari Ini Hadirkan Danilla hingga NDX AKA