Suara.com - Sebelum dilantik jadi anggota DPR hari ini, Selasa (1/10/2019), Mulan Jameela sempat bikin heboh dan diberitakan sejumlah media nasional. Saat itu, Mulan menolak diwawancara dan malah pura-pura menelepon.
Peristiwa itu terjadi ketika Mulan Jameela bersama calon anggota DPR lainnya menghadiri acara pembekalan anggota MPR RI di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta Minggu (29/9/2019). Mulan kemudian ditanya sejumlah wartawan soal visi misinya menjadi anggota dewan.
Melihat banyak wartawan yang menunggunya, Mulan Jameela langsung menelepon seseorang. Kepada wartawa, ia hanya senyum-senyum dan tak menjawab pertanyaan wartawan.
Hingga sampai saat salah seorang wartawan melihat kalau ternyata nomor telepon belum tersambung. Si wartawan kemudian menyeletuk, "mbak itu teleponnya mati.
Berita tersebut sempat viral dan rupanya mengganggu Mulan Jameela. Melalui Instagram Story, istri Ahmad Dhani itu pun memberikan penjelasan.
Menurut Mulan Jameela, ia bukan pura-pura menelepon. Saat itu, ia memang berusaha menelepon putrinya, namun nomor yang dituju tak juga tersambung.
"Selesai pembekalan materi empat pilar MPRRI, di lobby saya berusaha nelepon anak saya berkali-kali untuk dijemput ke lobby. Karena sinyal super jelek, bikin hap saya kembali ke mode kunci," jelas Mulan Jameela.
"Ada satu wartawan bilang, 'mbak hp-nya mati'. Terima kasih mbak sudah kasih tahu. Karena saya harus telepon anak saya lagi. Jadi saya nggak berhenti mencoba telepon anak saya sampai akhirnya nyambung. Karena posisi anak saya masih jauh, akhirnya saya kembali ke hotel memakai bus yang sudah disediakan untuk para anggota," jelas Mulan Jameela.
Baca Juga: Jadi Anggota DPR, Mulan Jameela Dukung KPK
Namun warganet tidak langsung percaya begitu saja dengan alasan Mulan Jameela. Malah tak sedikit yang menuduh kalau Mulan telah berbohong soal pura-pura nelepon itu.
"Indonesia jadi negara sandiwara. Nggak heran, anggotanya jago akting semua," kata pemilik akun @zafranarfan.
"Pokoknya kalau someday diundang di Mata Najwa, terima aja. Jangan banyak ngeles!," ujar pemilik akun @indahpinky_w.
"Berdoa aja semoga yang ini baik. Banyak kok pejabat-pejabat dari atis yang sukses menjabat. Contohnya kayak Pasha Ungu itu keren menjabatnya mantap. Semangat buat indoenesia," timpal pemilik akun @akun_orang_gilaaa.
Tag
Berita Terkait
- 
            
              Profil Rafly Aziz Anak Mulan Jameela yang Jarang Tersorot, Kini Baru Lulus Sarjana di Jepang
 - 
            
              Mulan Jameela Punya Anak Berapa? Bahagia Hadiri Wisuda Putranya di Jepang
 - 
            
              Mulan Jameela Bangga! Putra Kedua Sandang Gelar Sarjana Digital Business di Jepang
 - 
            
              Lita Gading Minta Uang Pensiun DPR Dihapus, Sebut Ahmad Dhani dan Mulan Jameela Tak Kompeten
 - 
            
              Ahmad Dhani Ganti Lirik Lagu Madu Tiga Saat Manggung, Buat Maia Estianty?
 
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
 - 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 
Pilihan
- 
            
              Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
 - 
            
              Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
 - 
            
              Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
 - 
            
              5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
 - 
            
              Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
 
Terkini
- 
            
              Sosok Sabrina Alatas di Pusaran Isu Cerai Hamish-Raisa, Masih Kerabat Nadine Chandrawinata
 - 
            
              Mengintip Pop-up Store TREASURE di Jakarta, Banyak Spot Foto Lucu Hingga Merchandise Edisi Terbatas
 - 
            
              Siapa Admin Wali Kota Surabaya yang Kini Mengundurkan Diri Gara-Gara Rekaman Suaranya Bocor?
 - 
            
              Momen Megawati Sebut Dirinya Paket Lengkap: Aku Anak Presiden, Pintar dan Banyak yang Naksir
 - 
            
              Ahmad Sahroni Akhirnya Bicara Soal Penjarahan di Rumahnya, Ngaku Sembunyi di Atas Plafon
 - 
            
              Ruben Onsu Tegur Fans Sarwandah dan Giorgio Soal Unggahan Anak, Mantan Istri Beri Balasan Menohok
 - 
            
              Diduga Rencanakan Rumah Baru dengan Selingkuhan, Hamish Daud Dihujat: Bayar Karyawan Aja Gak Bisa
 - 
            
              Makna Tersembunyi di Balik Koleksi Baju Anak Celine Dion, Benarkah Demonik?
 - 
            
              Pementasan Teater Indonesia Kita ke-44 Hadirkan Sindir Keras Si Punya Kuasa Lewat 'Pasien No.1'
 - 
            
              Rebutan Cowok Berujung di Kantor Polisi, Ekspresi Petugas saat Interogasi Pelajar Disorot