Suara.com - Nasib kurang menyenangkan terjadi dengan artis Maia Estianty. Akun Gojek mantan istri Ahmad Dhani itu dibajak oleh oknum.
"Guys, gw kemaren sempet ribet gara2 gw lagi pesen GoFood pake GOPAY @gojekindonesia , tiba2 tuh sopir ojol bilang motor mogok, trus dia call mau ganti rubah sopir, dia minta gw klik *21* 0821 78912261# ... tau apa yg terjadi? ternyata itu code kita sedang me FORWARD Data telpon kita ke dia," tulis Maia Estianty di akun instagram pribadinya.
Ibu kandung Al, El, dan Dul itu menyadarinya akun ojolnya dibajak setelah menerima sms. Akibatnya dana yang telah disimpannya terkuras oleh sopir ojol.
"Trus dia sok log in akun gw, gw dapet sms Code OTP dong, rupanya dia juga dapet data sms yg gw terima... , gw sih gak kasih data code OTP, tapi isi goPay gw kekuras... jumlah sih ga berapa... (rejeki insyaAllah ada lagi, amin) ... tadinya sopir di lokasi Kemang, tiba2 berubah jauh banget entah dimana," sambungnya.
Namun Maia mengaku kesal karena beberapa aplikasi belanja online-nya dan whatsapp terhapus.
"Cuma yg bikin gw kesel, dia bisa meretas aplikasi gw yg lain2... Kayak Tokped, plus Whatsapp gw di delete dia... Alhasil gw ga bisa lagi pake WA..... Gw dah call Telkomsel buat minta kode menonaktifkan forwarding (pemindahan) data. Alhamdulillah bisa... walopun dia hampir aja lewat akun Tokped gw, mau beli HP lewat Kartu Kredit gw," tuturnya.
Untuk menghindari penggunaan kartu kredit tersebut, perempuan asal Surabaya itu langsung memblokir kartunya itu.
"Akhirnya, mau gak mau gw blokir kartu kredit juga.... Gw rasa aplikasi2 ini boleh canggih, tapi ternyata maling2 ini jauh lebih canggih... Gw sih ikhlas kok kehilangannya (secara gw pernah kehilangan yg lebih besar), cuma ribetnya itu loh telpon sana sini blokir sana sini, lapor sana-sini... Saran gw buat pemilik usaha aplikasi kayak Gojek, Tokped, dll , mustinya kejadian2 kayak gini udah harus diantisipasi banget supaya ga berjatuhan korban2 yg lain," harapnya.
Baca Juga: El Rumi Ngarep Ahmad Dhani dan Maia Estianty Jadi Juri Bareng
Akibat kejadian tersebut Maia mengaku mengalami sedikit kerugian. Namuan dia ikhlas dengan kejadian tersebut dan mendoakan si pelaku.
"Buat maling gw, mudah2an duitnya bisa membantu sanak saudara anda yg kesusahan. Ayo siapa jg yg pernah kena di akun Gojek anda? Saran gw, bayar cash aja hahahahha.... Plus kalo sopir ojol banyak alesan, cancel aja dia," tutupnya.
Berita Terkait
-
Pengemudi Ojol Jadi Buron Usai Penumpangnya Tewas, Asosiasi Desak Pelaku Serahkan Diri
-
Penumpang Dibuang Ojol Depan DPR Usai Tabrak Truk, Tewas Setelah Seminggu Koma
-
Kecelakaan Depan DPR: Pengemudi Ojol Kabur Tinggalkan Penumpang Bersimbah Darah, Kini Masuk DPO!
-
Penumpang Tewas, Polisi Buru Sopir Ojol yang Kabur usai Tabrakan di Depan DPR, Ini Identitasnya!
-
Ojol dan Kurir Dijamin BPJS Ketenagakerjaan Tahun 2026, Ini Ketentuannya
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau