Suara.com - Di luar sana, mungkin banyak perempuan yang iri dengan Nia Ramadhani. Nia dipersunting Ardi Bakrie, yang merupakan pengusaha sukses dan anak dari konglomerat terkenal, Aburizal Bakrie.
Meski menjadi idaman banyak orang, tapi menjadi menantu Aburizal Bakrie bukanlah hal yang mudah bagi Nia Ramadhani. Apalagi di awal-awal menjadi bagian dari keluarga Bakrie.
Salah satu kejadian yang tak pernah dilupakan Nia Ramadhani, saat bintang sinetron Bawang Merah Bawang Putih itu memberi kado untuk ayah mertua, beberapa tahun lalu.
Pengalamannya itu diceritakan ibu tiga anak itu dalam tayangan Nyonya Boss. Kado pemberiannya itu dikembalikan Aburizal Barkie hanya karena lupa menulis kartu ucapan.
"Tiap tahun, kami, Ardi ngasih segala macam, yang ditanya pasti kartunya. Dia (Aburizal Bakrie) nggak mau kalau nggak ada kartu," terang Nia Ramadhani.
Karena kado yang diberikan Nia Ramadhani itu tak ada kartu ucapannya, ia kaget saat mertuanya mengembalikan pemberiannya.
"(Kalau nggak ada) ucapannya dia nggak mau. Dia bilang 'nggak mau, kapan-kapan entar kasih kalau ada kartunya. Waktu pertama kali gue (hadir di keluarga Bakrie) itu beberapa tahun lalu, (gue) hah, (kadonya) dibalikin lagi dong. Karena harus ada kartunya dengan tulisan," ucap Nia Ramadhani.
Beberapa waktu lalu, Aburizal Bakrie merayakan ulang tahunnya. Wanita 30 tahun itu bingung hendak memberikan kado apa untuk mertuanya.
Nia Ramadhani akhirnya memilih memberikan selimut dengan motif foto-foto cucu-cucunya. Ayah Ardi Bakrie itu merasa begitu girang melihati kado itu serta ucapan selamat ulang tahun yang juga dicetak di selimut tersebut.
Baca Juga: Nia Ramadhani Tak Malu Bersikap Jujur di Hadapan Aburizal Bakrie
"You are the best, we want to thank you atuk for your ears that truly listen, arms that always hold, and love that never ends. You really made my childhood unforgettable," tulis ucapan ulang tahun untuk mertua Nia Ramadhani di selimut itu.
Sementara itu, Nia Ramadhani juga mengaku pernah kesulitan membuatkan kopi untuk Aburizal Bakrie. Tak tahu takaran yang pas, perempuan 30 tahun ini pun sekalian membawakan gula di hadapan ayah mertua.
"Jadi waktu itu pernah diminta bikinin kopi atau teh (untuk mertua). 'Kan nggak tahu gulanya seberapa, akhirnya gulanya sekalian aja dibawa, ditaruh di sampingnya," ujar Nia Ramadhani. "Pas diminta untuk diadukin, gue takut, udah bener belum nih?" katanya menambahkan.
Berita Terkait
-
Daily Routine Nia Ramadhani di Singapura: Lebih Mandiri dan Belajar Masak
-
Nia Ramadhani Jadi Anak Rumahan di Singapura: Belajar Masak demi Anak
-
Zaskian Sungkar Syok, Pola Didik Nia Ramadhani Saat Anak Diacuhkan Teman Bikin Heran
-
Dikabarkan Pindah ke Singapura, Mengintip Kekayaan Nia Ramadhani yang Melimpah
-
Hidup Mandiri Sejak Pindah ke Singapura, Cara Nia Ramadhani Masak Kembang Kol Bikin Gregetan
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
Terkini
-
Cerita Malin Kundang Ditafsirkan Ulang di Film Baru Joko Anwar
-
Terbukti Bersalah dan Divonis 9 Tahun, Vadel Badjideh Masih Ngeyel
-
Joko Anwar Rilis Trailer Legenda Kelam Malin Kundang, Teror Mencekam di Balik Kisah Anak Durhaka
-
Deretan Film dan Drama Korea Kim Woo Bin yang Tayang di Netflix
-
Prilaku Bejat Vadel Badjideh ke Anak Nikita Mirzani Langgar Norma Agama, Penyebab Dihukum 9 Tahun
-
Kisah Hidup Lidya Pratiwi Sempat Ditawar PH Buat Jadi Film
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Nice to Not Meet You, Drakor Baru Lee Jung Jae Usai Squid Game
-
Breaking News: Vadel Badjideh Divonis 9 Tahun Penjara di Kasus Persetubuhan dan Aborsi
-
Istri Rifky Balweel Diduga Kritik Film Kang Solah Tampilkan Adegan LGBT
-
Bikin Haru, Ucapan Gewa Atlana untuk Glenn Fredly yang Ulang Tahun