Suara.com - Artis Ridho Illahi yang jadi terpidana kasus narkoba telah dipindahkan dari Polres Jakarta Barat ke Rutan Salemba, Jakarta Pusat, sejak 3 Februari lalu.
Menurut kuasa hukum Ridho, Putri Maya, pemindahan kliennya ke sana untuk mempermudah proses asimiliasi.
Tiba di Rutan Salemba, Ridho Illahi lebih dulu jalani isolasi selama 14 hari untuk memastikan aman dari virus corona (Covid-19.
"Setelah itu, kita baru menghadap lagi ke Rutan Salemba," kata Putri dihubungi Suara.com, Jumat (12/2/2021).
Nantinya, Putri dan tim akan mengurus persyaratan administrasi terkait proses asimilasi Ridho Illahi. Sebab masih ada berkas tambahan yang belum diserahkan pada Rutan Salemba.
"Ya sejauh ini kami masih proses melengkapi berkas-berkas. Penyerahan berkas nanti kami siapkan dulu syarat administrasi ya yang diberikan oleh rutan, jadi kami lengkapi dulu semuanya," ujar dia.
"Setelah berkas lengkap semua, baru kami akan menyambangi kembali rutan Salemba yah untuk proses asimilasinya Ridho," katanya lagi.
Sebelumnya, tim kuasa hukum dan keluarga mengajukan permohonan asimilasi untuk Ridho Illahi. Salah satu syaratnya, Ridho yang jadi tahanan titipan di Rutan Polres Jakarta Barat harus lebih dulu dipindahkan ke Rutan Salemba.
Ridho Illahi divonis dua tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Barat pada 16 Desember 2020 lalu terkait kasus narkoba.
Baca Juga: Sambangi Rutan Salemba, Ibunda Ridho Illahi Ajukan Permohonan Asimilasi
Ridho Illahi dicokok di kediamannya kawasan Cibubur, Jakarta Timur pada 27 Juni 2020. Dari penangkapan itu, ditemukan barang bukti berupa sabu lebih dari setengah gram.
Berita Terkait
-
Ridho Illahi Berburu Baju Lebaran Buat Sang Ibu di IFW 2024
-
Ko Apex Geram Mantan Pacar Dinar Candy Mokondo Tapi Banyak Koar-Koar, Sindir Ridho Illahi?
-
Lama Menjomblo, Dinar Candy Kesepian dan Ingin Punya Pacar yang Bisa Bayarin Makan
-
Ditinggal Penggemar Gara-Gara Pacari Ridho Ilahi, Dinar Candy Kini Mau Fokus Berkarier di Musik
-
Demi Konten, Dinar Candy Suruh Ridho Illahi Sujud Minta Maaf
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- 3 Rekomendasi Mobil Keluarga 9 Seater: Kabin Lega, Irit BBM, Harga Mulai Rp63 Juta
Pilihan
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
-
Mees Hilgers 'Banting Pintu', Bos FC Twente: Selesai Sudah!
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
Terkini
-
Fedi Nuril Ungkap 3 Sosok yang Ditakuti di 'Adili Idola'
-
Reputasinya Siap Dikuliti di 'Adili Idola', Fedi Nuril: Kalau Saya Masih Dapat Job, Kalian Gagal
-
Fedi Nuril Siap Dihakimi 6 Komika dan Artis di 'Adili Idola', Ternyata Ini Alasannya
-
Nirina Zubir Ancam Buka Aib Sahabatnya di 'Adili Idola', Fedi Nuril: Tenang, Aman dari UU ITE
-
Sinopsis Last Summer, Drakor Romantis Baru Lee Jae Wook dan Choi Sung Eun di Vidio
-
Wulan Guritno Pamer Wajah Mulus tanpa Edit, Balas Viral Muka Bopeng: Aku Gak Mau Sembunyi Lagi
-
Unfollow 400 Akun Demi Shenina Cinnamon, Alasan Angga Yunanda Bikin Geleng-Geleng
-
Natural Born Killers: Kontroversi, Kekerasan, dan Kritik Media, Malam Ini di Trans TV
-
Cabin Fever: Patient Zero: Pesta Bujang Di Pulan yang Berujung Petaka, Malam Ini di Trans TV
-
Serangan Balik Nikita Mirzani di Sidang, Sebut Jaksa Pakai Ilmu Dukun dan Sulap