Suara.com - Irma Darmawangsa mengunggah sebuah video yang memperlihatkan dirinya ribut dengan penyanyi dangdut senior Ricky Likoer. Di antara keributan itu, ada sosok Dewi Perssik.
Dalam video tersebut, Irma Darmawangsa terlihat bersama Ricky Likoer dan Dewi Perssik di studio Pagi-Pagi Ambyar Trans TV.
Irma Darmawangsa kemudian menarik lengan Riky Likoer dan menyuruhnya duduk di sofa.
"Kak Ricky duduk sini Kak Ricky," kata Irma Darmawangsa.
Tapi dengan wajah tak mengenakan, Ricky malah mendorong Irma dan membuat pelantun "Sir Gobang Gosir" itu terjelembab di sofa.
"Ya tapi kan bintang tamu," kata Ricky Likoer nampak kesal.
Dewi Perssik yang ada di keributan itu pun terkejut. Istri Angga Wijaya ini pun kemudian melerai dan menengahi keduanya.
"Astaghfirullah. Mas Ricky sabar sayang," kata Dewi Perssik.
Dewi Perssik kemudian meminta orang yang merekam untuk menyudahi aksinya. "Nanti dikirain cari sensasi," ujar Dewi Perssik.
Baca Juga: Irma Darmawangsa Rilis Lagu Gerandong, Begini Makna Lagunya
Rupanya, video yang diunggah Irma Darmawangsa merupakan video yang lebih dulu diunggah Ricky Likoer. Kekasih Irfan Sbaztian bahkan mengikut sertakan caption yang ditulis Ricky Likoer.
"Heyy @irmadarmawangsa. Kamu tahu yah kita sama-sama bintang tamu, adi kamu jangan pecicilan, over akting, nggak mau diem, setiap saya bicara selalu di potong. Apa mau kamu Irma?" tulis Ricky Likoer.
Selanjutnya, pelantun "Pisah Ranjang" ini harus lebih memiliki sopan santun dan etika. Apalagi terhadap orang yang lebih senior.
"Saya disuruh duduk terus, memang saya jompo apa. Jangan kurang ajar sama yang lebih tua. Tuh lihat @dewiperssikreal sopan santun, beretika karena memang sahabat lama. Kamu juga sahabat saya lama kan? Kamu harus beretika dan punya sopan santun ke siapapun. Harus banyak istighfar dan harus prestasi yang ditonjolin. Terima kasih," imbuh Ricky Likoer.
Di unggahannya, Irma Darmawangsa kemudian membalas pernyataan Ricky Likoer. Menurut Irma, Ricky Likoer hanya terlalu sensitif. Padahal menurutnya, sebelumnya mereka bercanda seperti biasa.
"Yang terhormat Kak @rickylikoer, maaf ya kan cuma diajak duduk bareng aja disofa. Kan memang awalnya sudah bercanda-canda terus kita. Kenapa jadi Sensi ya?" ucap Irma Darmawangsa.
Berita Terkait
-
Bikin Banjir Air Mata, Momen Haru Anak Istimewa Peluk Erat Dewi Perssik di Pagi Pagi Ambyar
-
Mulai Serius Minta Jodoh, Dewi Perssik Rajin Salat Tahajud Agar Diberikan Suami Saleh
-
Selamat dari Penjarahan, Kucing Eko Patrio Kini Dirawat Dewi Perssik
-
Dewi Perssik Skakmat Lisa Mariana yang Ngotot Minta Nafkah dari Ridwan Kamil: Kan Gak Ada Pernikahan
-
Meninggal di Hari Jumat, Rekan-Rekan Artis Bersaksi Mpok Alpa Orang Baik
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
Sule Tolak Mentah-mentah Tawaran Politik Dedi Mulyadi: Pilih Tetap Jadi Seniman Penghibur Rakyat!
-
Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa dipenuhi Deddy Corbuzier
-
Doa dan Harapan Habib Ja'far Buat Onadio Leonardo yang Terjerat Kasus Narkoba
-
Ajukan Perdamaian, DJ Panda Bertemu Erika Carlina di Polda
-
Ditangkap Bareng Onad, Beby Prisillia Tulis Pesan untuk Suaminya: You're a Good Person
-
Bak Kasih Kisi-Kisi, Onad Sempat Bercanda soal Ganja dan Papir Sehari sebelum Ditangkap
-
Viral Lagi, Sabrina Chairunnisa Curhat Deddy Corbuzier Pehitungan Tapi Royal ke Orang Lain
-
Livy Renata Ketawa Deddy Corbuzier Dicerai Sabrina Chairunnisa, Dendam Lama?
-
Kasus Penggelapan, Duit Fuji Diduga Ditilep Admin Lebih dari Rp1 Miliar
-
Onad Kasus Narkoba, Coki Pardede Sindir Habib Ja'far: Waktu Gue, Dia Enggak Bikin Story