Suara.com - Pegiat sosial Adam Deni cukup rajin membagikan info terkini terkait kasus pengancaman yang dilaporkannya terhadap musisi Jerinx SID. Biasanya, lewat Instagram dia unggah bidik layar berita di media online mengenai kasus tersebut.
Terbaru, Adam Deni bagikan berita di media daring yang membahas polisi akan gelar perkara kasus Jerinx. Tahap itu, untuk menentukan apakah laporan Adam terhadap Jerinx ada unsur pidananya atau tidak.
Kalau ada, polisi akan menaikkan statusnya dari penyelidikan menjadi penyidikan. Biasanya, setelah itu bakal ada tersangka yang ditetapkan.
Di caption, Adam Deni menyambut bahagia. Dia mengapresiasi penyidik Polda Metro Jaya yang cepat melakukan gelar perkara meski Jerinx dalam panggilan pertamanya tak bisa hadir.
"Kasus tetap bergulir. Hari ini yang saya laporkan tidak dapat hadir tapi pihak kepolisian tetap melanjutkan proses kasus ini ke tahap selanjutnya yaitu gelar perkara," tulis Adam Deni dikutip Selasa (27/7/2021).
Adam Deni juga mengungkap alasan kenapa begitu rajin sampaikan perkembangan terkini kasus tersebut. Rupanya, banyak orang yang menduga kalau kasus itu cuma setingan.
"Kenapa saya selalu update dan tidak pernah ganti topik? Karena banyak oknum yang menyebut kalo kasus saya ini settingan," ujar dia.
"Maka dari itu setiap ada update perkembangan dari @poldametrojaya, pasti langsung saya posting," sambungnya.
Adam lantas menghimbau bagi yang tak suka dengan unggahannya untuk unfollow saja.
"Nggak suka? Tinggal unfollow. Saya hanya ingin menunjukkan keseriusan saya dalam kasus ini," ungkapnya.
"Mau kalian berkomentar apapun sampai bikin video supaya menarik perhatian saya, saya tidak peduli & malah berkat komentar negatif kalian, kasus ini akan semakin cepat berjalan," ujarnya lagi.
Terakhir, Adam Deni mengingatkan agar jangan terkejut jika ada perkembangan lagi dari Polda Metro Jaya.
"Pesan saya untuk kalian. Jangan kaget jika ada update penetapan status dari Pihak Kepolisian. 2 periode harga mati," tutupnya.
Adam Deni sebelumnya melaporkan musisi I Gede Ari Astisna alias Jerinx ke Polda Metro Jaya. Jerinx dilaporkan kasus pengancaman dan penghinaan melalui media elektronik.
Perseteruan mereka berawal saat Adam Deni berkomentar di akun Instagram Jerinx. Dia minta bukti daftar artis Indonesia yang dituding menerima endorse untuk mengaku terpapar covid-19.
Baca Juga: Gara-Gara Ini, dr Tirta Diamuk Fans Jerinx SID
Minta baik-baik, Adam Deni malah disemprot oleh musisi asal Bali itu.
Puncaknya, Jerinx menuduh Adam Deni sebagai dalang dari hilangnya akun Instagram miliknya. Dalam sambungan telepon, Adam mengaku dimaki-maki, dihina, hingga diancam oleh Jerinx.
Padahal, Adam Deni sudah bersumpah bukan orang seperti yang dituduhkan Jerinx.
Berita Terkait
-
Nora Alexandra Ikut Tampil di Atas Panggung, Jerinx Bela Istri yang Dituding Pansos ke SID
-
Jerinx Jawab Tuduhan Nora Alexandra Pansos dengan SID
-
Galang Dana Bareng SID, Jerinx Kumpulkan Uang Rp56 Juta untuk Korban Banjir Bali
-
Peringatan Jerinx SID Soal Bali Terbukti: Video Lama Viral, Isu Lingkungan Makin Nyata
-
Pengalaman Mencekam Superman Is Dead Nyaris Diamuk Massa di Jogja, Lari dan Sembunyi di Masjid
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Perjalanan Karier Onad, Terancam Hancur usai Ditangkap Kasus Narkoba
-
Banyak Artis Cerai, dr Richard Lee Ungkap Sisi Lain Pernikahannya yang Berbeda Agama
-
Upaya Damai dengan Erika Carlina Buntu, Pihak DJ Panda Ungkap Penyebabnya
-
Denny Sumargo Shock dan Galau Onadio Leonardo Ditangkap Kasus Narkoba
-
Sean Gelael Resmi Lamar Hana Malasan, Cincin Berliannya Ditaruh di Batok Kelapa
-
Roy Marten Murka: Penjara Bukannya Menyembuhkan, Malah Jerumuskan Pecandu Narkoba!
-
Roy Marten Blak-blakan: Dulu Anti Narkoba, Kok Bisa Terjerumus Sabu?
-
Roy Marten Bongkar Rahasia Kelam Narkoba di Panggung Hiburan: Doping Instan Peningkat Percaya Diri
-
Air Mata Denada Pecah, Ungkap Titik Terendah Dampingi Aisha Lawan Leukemia
-
Fuji Kembali Jadi Korban, Uang Endorse Raib Digondol Admin, Modusnya Bikin Geram