Suara.com - Salah satu serial Netflix yang sudah dinantikan oleh penggemar drama Korea adalah Squid Game. Serial berjumlah delapan episode ini menawarkan cerita menegangkan tentang permainan mematikan untuk memperebutkan 4.56 miliar Won yang setara dengan Rp 563 miliar rupiah. Lee Jung Jae dan Park Hae Soo didapuk sebagai peran utama drama ini. Fakta bahwa Park Hae Soo akan menjadi pemeran utama dalam serial ini adalah salah satu alasan Squid Game begitu dinantikan.
Karena penampilannya dalam Prison Playbook, Park Hae Soo sebelumnya telah menerima begitu banyak cinta dari penggemar. Akting Park Hae Soo yang luar biasa di drama tvN tersebut membuat publik penasaran dengan drama baru yang akan dibintangi oleh pria kelahiran 21 November 1981 ini.
Sambil menunggu Squid Game tayang dua hari lagi, simak dulu yuk deretan fakta Park Hae Soo yang sayang harus banget kamu ketahui.
1. Aktor Musikal
Park Hae Soo mengawali karirnya sebagai aktor musikal pada tahun 2007. Debut aktingnya sebagai pemain teater ini lewat musikal berjudul The Strongest Comedy Mr. Lobby. Tak kurang dari 16 judul drama musikal sudah ia bintangi hingga saat ini.
2. Debut Akting di Layar Kaca
Kualitas aktingnya yang mumpuni membuatnya dipercaya untuk tampil sebagai aktor di drama God of War yang tayang pada tahun 2012 silam. Drama ini juga menjadi tanda awal debutnya sebagai pemain drama.
3. Best New Actor
Park Hae Soo sukses memerankan karakter utama dalam drama Prison Playbook yang tayang pada tahun 2017-2018 lalu. Dia pun sukses meraih penghargaan sebagai Best New Actor dalam upacara penghargaan Seoul Award berkat perannya sebagai Kim Je Hyuk.
Baca Juga: Ahn Jae Hyun Bintangi Variety Show Korea Terbaru tvN Tentang Olahraga
4. Satu Agensi dengan Lee Byung Hun
Park Hae Soo merupakan artis yang ada di bawah naungan BH Entertainment. Agensi ini juga menjadi rumah bagi sederet artis populer seperti Lee Byung Hun, Park Bo Young, Kim Go Eun, Lee Ji Ah, juga Jinyoung GOT7 dan nama besar lainnya.
5. Aktor Serba Bisa
Park Hae Soo juga dikenal sebagai seorang aktor yang serba bisa. Pasalnya ia tidak hanya jago akting tapi juga bernyanyi. Hal ini tidak lepas dari latar belakangnya yang semula adalah aktor teater musikal. Jadi nggak heran kualitas bernyanyinya sama baiknya dengan kemampuan aktingnya.
6. Raih Penghargaan Blue Dragon Film Awards
Park Hae Soo bermain dalam film berjudul By Quantum Physics: A Nightlife Venture di tahun 2019 lalu. Berkat perannya sebagai Lee Chang Woo, Park Hae Soo sukses meraih penghargaan dalam upacara penghargaan bergengsi Blue Dragon Film Awards untuk kategori Best New Actor. Penghargaan ini hanya berselang satu tahun dari penghargaan yang sama dalam ajang Seoul Award.
Berita Terkait
-
Hadirkan Drama yang Menegangkan, Ipar Adalah Maut The Series Tayang Serentak di MDTV dan Netflix
-
Bangga! Omara Esteghlal muncul di 'Romantics Anonymous' Bareng Bintang Asia
-
5 Rekomendasi Tontonan Horor Asal Korea di Netflix, Ada Triger hingga Karma
-
4 Film dan Drama Korea Tayang di Vidio November 2025, Sayang untuk Dilewatkan
-
Film Animasi Anak Rasa Dewasa! 'The Twist' Tawarkan Humor dan Kritik Sosial
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya