Suara.com - Selvi Kitty kini telah dikaruniai anak. Meski demikian, ia tetap memperhatikan bentuk tubuhnya sehingga tetap seperti saat sebelum hamil dan melahirkan. Intip body goals Selvi Kitty yang kini sudah jadi hot mama berikut ini.
Kira-kira tips dan rahasia apa yang dijalankan pedangdut ini sehingga bisa punya body goals yang banyak didambakan? Simak potretnya berikut.
1. Bagi yang belum tahu, Selvi Kitty merupakan salah satu penyanyi dangdut yang juga cukup aktif bermain sinetron. Tak heran jika ia memiliki cukup banyak penggemar di Indonesia. Bahkan, ia memiliki satu juta lebih followers di akun Instagram terverifikasi miliknya, lho.
2. Tepat setahun setelah menikah dengan Rangga Suseno, Selvi Kitty melahirkan buah hati pertamanya yang berjenis kelamin laki-laki pada tanggal 18 Februari 2019. Bayi ganteng yang menjadi kado terindah ulang tahun pernikahan Selvi Kitty dan suami tersebut diberi nama Abizard Kavin Suseno.
3. Selvi Kitty berhasil menggegerkan banyak warganet perihal bentuk tubuh. Pasalnya, tak lama setelah melahirkan, bentuk tubuh Selvi Kitty kembali terlihat kurus dan langsing. Ia bahkan sama sekali tak terlihat seperti seorang wanita yang baru saja melahirkan, lho.
4. Bahkan, penampilan Selvi Kitty saat ini bisa dibilang jauh lebih seksi dibandingkan saat belum menikah. Ukuran kaki dan lengannya tak hanya mengecil, bagian perutnya kini juga tampak rata dan sedikit berotot. Bahkan, kulitnya pun terlihat lebih kencang meskipun usianya semakin bertambah setiap tahunnya.
5. Tak heran jika banyak warganet yang mendambakan body goals Selvi Kitty. Baik melalui kolom komentar ataupun direct message, tak sedikit dari mereka yang menanyakan tips diet Selvi Kitty hingga bisa kembali kurus dalam waktu singkat setelah melahirkan.
6. Meksipun tidak mengonsumsi obat-obatan atau jamu khusus dan tidak melakukan diet berlebihan seperti yang dipercaya orang-orang pada umumnya, perjuangan Selvi Kitty untuk mendapatkan bentuk tubuh ideal seperti saat ini juga tidaklah mudah.
7. Selvi Kitty rupanya berusaha keras untuk mengatur asupan makannya, termasuk juga jam makannya. Ia mulai mengurangi makanan-makanan manis yang mengandung gula dan hanya makan berat di siang hari saja. Selain itu, Selvi Kitty juga memastikan dirinya berolahraga dan beristirahat yang cukup.
Baca Juga: 8 Potret Wika Salim Liburan ke Pantai: Pamer Body Goals hingga Pose Candid
8. Salah satu kunci sukses Selvi Kitty dalam menurunkan berat badan dan membentuk tubuhnya agar lebih seksi dan bugar adalah dengan rajin berolahraga. Tak hanya mempraktekkan gerakan-gerakan workout yang cukup berefek, di tengah pandemi ini Selvi Kitty bahkan mengundang pelatih untuk datang ke rumahnya, lho.
9. Selain workout di rumah, Selvi Kitty juga sering bersepeda ataupun berlari mengelilingi kompleks perumahan yang ditempatinya. Selvi Kitty juga cukup rajin melakukan yoga. Tak heran jika selain tubuhnya semakin langsing, wajahnya juga semakin terlihat awet muda dan berseri, ya?
10. Body goals Selvi Kitty membuatnya semakin bebas berekspresi melalui pakaian. Meskipun sudah jadi ibu satu anak, penyanyi berwajah cantik ini masih cocok mengenakan gaya berpakaian apapun yang ia inginkan, bukan?
Demikianlah sederet potret body goals Selvi Kitty. Jadi terlihat awet muda ya!
Kontributor : Wahyu Panca Handayani
Berita Terkait
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
Terkini
-
Sinopsis If I Had Legs I'd Kick You: Drama Psikologis dengan Rating Nyaris Sempurna
-
Babak Baru Kasus Ridwan Kamil, Lisa Mariana Singgung Hasil Tes DNA dan Bukti Tambahan
-
Bernapas Lega, Lisa Mariana Lolos dari Penahanan Usai Jadi Tersangka Kasus Ridwan Kamil
-
6 Jam Diperiksa, Tersangka Lisa Mariana Dicecar 44 Pertanyaan di Laporan Ridwan Kamil
-
Sebelum Cerai, Momen Raisa dan Ibunya yang Sakit Saling Menguatkan Bikin Terenyuh
-
Menangis Haru, Rossa Kenang Memori Manis Bersama Mendiang Nike Ardilla
-
Perankan Suami Red Flag di Sosok Ketiga: Lintrik, Wafda Saifan Tak Takut Dicap Negatif
-
Perceraian Raisa Dituding Karma, Isu Hamish Daud Tinggalkan Nadine Chandrawinata Diungkit
-
Tak Dendam, Ibu Timothy Anugerah Saputra Pilih Jadikan 2 Pembully Jadi Anak Angkat
-
Lepas Imej Hantu, Aulia Sarah Menikmati Peran Pelakor di Film Sosok Ketiga: Lintrik