Suara.com - Desi Saputri, salah satu kuasa hukum korban dugaan penipuan CPNS yang dilakukan Olivia Nathania mengungkap keterlibatan Rafly N Tilaar dalam kasus tersebut.
Saat ini, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) juga tengah memeriksa suami Olivia Nathania yang merupakan pegawai di sana.
"Selain laporan ke Polda, RAF juga akan diproses di kantornya, di lapas itu. Jadi, dua proses yang akan dilakukan ke RAF. Polda dan kantornya," kata Desi Saputri di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (27/9/2021).
Kuasa hukum korban yang lain, Murtiman, menyebutkan bahwa Rafly N Tilaar bertugas menerima uang transferan dana para korban penipuan CPNS itu.
Suami dari anak Nia Daniaty itu merupakan pegawai yang ditempatkan sementara di Ditjen Pemasyarakatan Departemen Kemenkumham.
"Jadi, beliau ini (Rafly) sekarang (pegawai), ditempatkan sementara di Ditjen Pemasyarakatan Departemen Kemenkumham di jalan Veteran," kata Murtiman.
Namun, sejak kasus ini berjalan, suami Olivia Nathania itu ikut menghilang bersamaan dengan hilangnya anak Nia Daniaty itu.
Oleh karenanya, pihak korban berharap Olivia Nathania dan suaminya, bisa menghubungi mereka jika melihat pemberitaan ini.
"Kami sudah mencoba menghubungi, juga mendatangi dua rumahnya dan kosong, tidak ada orang. Intinya, kami masih membuka lebar pintu mediasi untuk OI dan RAF. Kami harap uang korban dikembalikan," tutur Desi Saputri.
Baca Juga: Gegara Ditipu, Guru Anak Nia Daniaty Sampai Nangis dan Stres
Dihubungi terpisah, Kepala Bagian Humas dan Protokol Ditjen PAS, Rika Aprianti membenarkan adanya aduan terkait kasus menantu Nia Daniaty, Rafly N Tilaar.
Ia mengatakan pemeriksaan sudah dilakukan terkait dugaan penipuan, penggelapan, dan pemalsuan surat anak Nia Daniaty, Olivia Nathania dan Rafly Noviyanto Tilaar.
"Proses pemeriksaan dan penyelidikan sudah dilakukan oleh Ditjen PAS Kemenkumham dan Ditjen PAS terkait aduan yang masuk terhadap Saudara Rafly," kata Rika saat dihubungi Senin, (27/9/2021).
Lebih lanjut, Rika belum dapat memastikan terkait hasil pemeriksaan. Ia meminta agar menunggu informasi lebih lanjut mengenai pemeriksaan ini.
Diberitakan sebelumnya, Olivia Nathania bersama suaminya, Rafly N Tilaar dilaporkan atas dugaan penipuan, penggelapan uang dan pemalsuan surat terkait CPNS.
Olivia Nathania memberikan iming-imingi menjadi PNS kepada 225 orang dengan total kerugian para korban mencapai Rp 9,7 Miliar.
Tag
Berita Terkait
-
Nia Daniaty Kenang Sosok Titiek Puspa: Guru yang Sangat Penyayang dengan Siapapun
-
Sosok Titiek Puspa dalam Kenangan Nia Daniaty
-
Gara-gara Kejadian di Pengadilan, Publik Yakin Farhat Abbas yang Suruh Agus Teriak Selama Ini
-
Cerita Romansa Nia Daniaty dan Farhat Abbas, Nikah Tanpa Pertimbangan Panjang hingga Akhirnya Tak Kuat
-
Terkuak! Tabiat Farhat Abbas Dibongkar Para Mantan, Apa Katanya?
Terpopuler
- Nikmati Belanja Hemat F&B dan Home Living, Potongan Harga s/d Rp1,3 Juta Rayakan HUT ke-130 BRI
- 7 Mobil Bekas Keluarga 3 Baris Rp50 Jutaan Paling Dicari, Terbaik Sepanjang Masa
- JK Kritik Keras Hilirisasi Nikel: Keuntungan Dibawa Keluar, Lingkungan Rusak!
- 5 Sepatu Running Lokal Selevel Asics Original, Kualitas Juara Harga Aman di Dompet
- 7 HP Samsung Seri A Turun Harga hingga Rp 1 Jutaan, Mana yang Paling Worth It?
Pilihan
-
Jadwal dan Link Streaming Nonton Rizky Ridho Bakal Raih Puskas Award 2025 Malam Ini
-
5 HP RAM 6 GB Paling Murah untuk Multitasking Lancar bagi Pengguna Umum
-
Viral Atlet Indonesia Lagi Hamil 4 Bulan Tetap Bertanding di SEA Games 2025, Eh Dapat Emas
-
6 HP Snapdragon RAM 8 GB Termurah: Terbaik untuk Daily Driver Gaming dan Multitasking
-
Analisis: Taktik Jitu Andoni Iraola Obrak Abrik Jantung Pertahanan Manchester United
Terkini
-
7 Film James Cameron Berpenghasilan Terbesar yang Menjadikannya Miliarder
-
Trailer Stranger Things 5 Volume 2 Rilis, Ada Pertempuran Besar Lawan Vecna?
-
Cerita Michelle Ziudith dan Taskya Namya Syuting di Lokasi Mencekam Alas Roban
-
Sidang Cerai Eks Menpora Dito Ariotedjo dan Niena Kirana Digelar Perdana Akhir 2025
-
Sinopsis Film Hokum, Ketika Novelis Horor Terjebak dalam Teror Mengerikan
-
Bintangi 5 Judul Film Tahun Ini, Karier Ali Fikry Ternyata Dimulai dari Menari
-
Berlatar Tarkam, Film Bapakmu Kiper Bakal Hadirkan Fedi Nuril Hingga Ali Fikry
-
Suicide Squad: Ketika Penjahat Jadi Pahlawan dalam Kekacauan yang Menghibur, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Project Y, Film Thriller Baru Han So Hee dan Jeon Jong Seo
-
5 Fakta Menarik Lagu Ayu Ting Ting "Ya Allah Lindungi Bilqis" yang Viral