Suara.com - Bajaj Bajuri merupakan sinetron komedi terkenal di era 2000-an. Sitkom Bajaj Bajuri biasa dinikmati seluruh anggota keluarga dengan cerita sehari-hari yang dibalut komedi segar.
Tokoh sentralnya adalah Bajuri, supir bajaj yang mencari nafkah di Ibu Kota. Ia tinggal di lingkungan dengan berbagai karakter para tetangga dan cerita unik masing-masing dari mereka.
Bajuri memiliki istri bernama Oneng yang menjalankan salon rumahan. Tingkahnya yang lugu dan lucu membuat Oneng menjadi pusat perhatian selain Bajuri.
Seperti apa kabar terbaru para pemain Bajaj Bajuri? Simak ulasan yang telah disiapkan redaktur MataMata.com berikut ini.
1. Fanny Fadillah
Fanny Fadillah yang memerankan karakter Ucup di sitkom Bajaj Bajuri membagikan kabar duka baru-baru ini. Fanny mengabarkan bahwa sang ibunda, Elly Yuniarti, telah meninggal dunia pada 17 Oktober 2021 di usia 85 tahun.
Fanny Fadillah masih eksis di dunia akting. Selain Bajaj Bajuri, ia juga lekat dengan peran Boim di sinetron Lupus. Fanny diketahui sempat bermain sinetron Dia Bukan Manusia (2020) yang dibintangi Audi Marissa. Ia kini berstatus sebagai ayah dari dua anak perempuan setelah menikah dengan Elvita Novira pada 2006.
2. Rieke Diah Pitaloka
Selanjutnya ada kabar dari Rieke Diah Pitaloka yang berperan sebagai karakter Oneng di sitkom Bajaj Bajuri. Berbeda imej Oneng yang 'lemot', Rieke adalah seorang anggota DPR RI dari Fraksi PDIP.
Baca Juga: Pemeran Ucup di Bajaj Bajuri Beri Kabar Duka, Sederet Artis Ikut Berbelasungkawa
Rieke terakhir kali membintangi film Laskar Pelangi dan Sang Pemimpi di tahun 2009. Semenjak berkarier di dunia politik, total kekayaan Rieke kabarnya sudah mencapai Rp1,8 miliar berdasarkan data di tahun 2014. Berbeda dengan kesuksesan karier, Rieke gagal mempertahankan rumah tangganya dengan Donny Gahral Adian dan telah ketuk palu pada 2015.
3. Tuti Hestuti
Karakter Mpok Hindun yang centil diperankan oleh Tuti Hestuti. Penampilan Mpok Hindun yang selalu mengenakan jarik dan kebaya melekat di hati para penonton setia Bajaj Bajuri. Meski usianya tak lagi muda, Tuti masih berakting, salah satunya sinetron Tukang Ojek Pengkolan.
Tuti sempat mengungkapkan keinginannya untuk pergi ke Tanah Suci bersama tim produksi Bajaj Bajuri saat menjadi bintang tamu acara Rumpi. Ia juga bercerita mengenai kebiasaannya merawat diri yang tak seperti artis kebanyakan. Menurut Tuti, kesehatan lah yang lebih penting dari perawatan kecantikan.
4. Shinta Riyo
Shinta Riyo yang berperan sebagai Nurmala sahabat Oneng di Bajaj Bajuri ternyata kini memilih menjadi pegawai kantoran. Karena perannya tersebut, Shinta mendapat julukan Mpok Nur di kehidupan nyata. Tak lagi aktif di dunia hiburan, Shinta kini menekuni profesi sales marketing salah satu brand mobil. Ia juga berstatus ibu dari dua anak.
Berita Terkait
-
Eky Priyagung Sentil Isu Energi dengan Guyonan Segar di Local Media Summit 2025
-
Comeback Main Film Usai 17 Tahun Vakum, Rieke Diah Pitaloka Langsung Perankan 8 Karakter Berbeda
-
Cara Putra Mat Solar Obati Rindu ke Mendiang Ayahnya
-
Tangis Putra Mat Solar Ingat Sang Ayah Saat Salat Ied
-
Mat Solar 'Datangi' Salah Satu Anaknya di Malam Sebelum Salat Ied
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit