Suara.com - Nirina Zubir menyebut mantan ART almarhumah ibunya, Riri Khasmita tak menunjukkan perasaan bersalah sama sekali. Bahkan ketika Riri mengakui perbuatannya, istri Ernest Fardiyan dan kakaknya dimaki oleh ibunda Riri.
"Tidak ada (permintaan maaf). Saya malah dipanggil anak setan sama ibunya (Riri)," kata Nirina Zubir, ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (17/11/2021).
"Hari pertama Riri mengaku bahwa dia memang memalsukan," kata Nirina Zubir menjelaskan.
Fajrul Islami, kakak dari Nirina Zubir menjelaskan ibunda Riri Khasmita tak terima anaknya diintrogasi atas dugaan tindak penggelapan surat tanah. Kala itu Fajrum menanyai Riri seputar pengakuannya di depan almarhumah ibunda Nirina, bahwa surat tanah tersebut hilang.
"Hari pertama kami mengetahui Riri memang memalsukan. Jadi pada saat kami tahu Riri itu mendoktrin mama bahwa dokumennya hilang, saat itu juga kami interogasi intens Riri di rumah kos-kosan tersebut," kata Fajrul menimpali.
Tak berselang lama, ibunda Riri Khasmita datang dan mencaci maki keluarga Nirina Zubir. "Kemudian ibunya datang dan memaki maki kami seakan akan kami jahat," imbuh Fajrul.
Kasus mafia tanah ini berawal saat almarhumah ibunda Nirina Zubir, Cut Indria Marzuki, menyuruh ART-nya, Riri Khasmita untuk mengurus surat-surat tanah miliknya di kawasan Jakarta Barat.
Mendapat kepercayaan itu, Riri malah tak amanah. Dia justru mengubah kepemilikan enam aset menjadi atas namanya dan sang suami. Selain dengan suami, Riri juga dibantu notaris dan PPAT dalam melakukan aksinya itu.
Baca Juga: Bukan Minta Maaf ke Nirina Zubir, Riri Khasmita Malah Tertawa saat Diperiksa Polisi
Berita Terkait
-
Nirina Zubir Potong Rambut Untuk Donasi: Semoga Bermanfaat dan Membawa Kebahagiaan
-
Profil Michael Notardonato, Aktor Pertama yang Cium Bibir Nirina Zubir di Film
-
Ciuman Pertama di Film, Nirina Zubir Puji Michael Notardonato: Untung Rajin Sikat Gigi
-
Pecah Telur! Nirina Zubir Lakoni Adegan Ciuman untuk Pertama Kali
-
Saat Film Berani dan Lantang Membahas Amyotrophic Lateral Sclerosis
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Tandai Eksistensi Setengah Abad, Harvey Malaihollo Siap Gelar Konser Tunggal Im Still Here
-
Ibu DJ Bravy Beri Nasihat untuk Erika Carlina usai Dilamar: Semoga setelah Acara Kemarin..
-
3 Alasan Wajib Nonton Drama Korea Genie Make a Wish
-
Sinopsis Gowok Kamasutra Jawa yang Angkat Kisah Mentor Bercinta, Segera di Netflix
-
Deretan Drama Korea Genre Romance Fantasi Tayang 2025, Terbaru Genie Make A Wish!
-
Ivan Gunawan Risih Dipanggil Haji Igun: Kayak Harus Menunjukkan Banget
-
Tampil di Synchronize Fest 2025, Pinkan Mambo Sosor Arya Khan di Atas Panggung
-
Pengalaman Spiritual Afgan Pergi Haji Sendirian: Awalnya Takut, Berakhir Menangis Penuh Syukur
-
Bukan Takut Istri, Ini Alasan Surya Insomnia Wajib di Rumah Sebelum Jam 9 Malam
-
Rencana Ekspansi Bisnis Warung Ayam Nunung Srimulat yang Sukses Besar