Suara.com - Dua artis ternama, Yoo Seung Ho dan Hyeri Girl's Day akan beraksi malam nanti lewat drama Korea sageuk terbaru berjudul Moonshine. Ini menandai kembalinya Yoo Seung Ho usai membintangi Memorist pada 2020.
When The Flowers Bloom, I Think of the Moon, nama lain Moonshine cukup dinanti para penikmat drama Korea. Terlebih ini juga drama sageuk pertama buat Hyeri Girl's Day.
Sebelum menonton, tak ada salahnya simak sinopsis dan fakta-fakta Moonshine. Berikut ulasannya seperti dirangkum dari Soompi dan Instagram KBS:
Drama KBS 2TV terbaru, Moonshine berlatar era Joseon saat undang-undang larangan sedang ketat-ketatnya. Serial ini akan menceritakan kisah cinta Kang Ro Seo, seorang bangsawan yang membuat alkohol secara ilegal untuk menghidupi keluarganya (Hyeri), dan inspektur terbesar Joseon Nam Young, yang terkenal sangat berprinsip (Yoo Seung Ho).
Sebagai inspektur ketat yang melakukan segalanya sesuai aturan, Nam Young serius dalam menindak penjaja alkohol ilegal. Ini tentunya akan mengarah ke pengejaran mendebarkan antara dia dan Kang Ro Seo yang melanggar hukum. Namun meskipun berada di sisi hukum yang berlawanan, pasangan beda karakter itu akhirnya jatuh cinta.
Pemain dan karakter
Yoo Seung Ho berperan sebagai Nam Young, Inspektur hebat Joseon yang dikenal menjalani kehidupan yang sangat berprinsip. Nam Young lahir di provinsi yang jauh, tetapi datang ke Hanyang (Seoul modern) untuk mengembalikan kejayaan dan kekayaan keluarganya. Meskipun dia adalah orang yang rajin belajar, sebagaimana layaknya seorang pejabat pemerintah, dia juga ahli dalam seni perang seperti memanah.
Hyeri Girl's Day berperan sebagai Kang Ro Seo, seorang bangsawan yang terlilit banyak utang setelah musibah menimpa keluarganya. Tidak seperti Nam Young, aturan bukanlah prioritasnya, dan dia bersedia melanggar hukum untuk mencari nafkah. Dia pun mulai membuat alkohol secara ilegal untuk menghidupi keluarganya.
Baca Juga: Lagi Ultah, Intip 4 Drama Hits yang Dibintangi Jang Hyuk
Byun Woo Seok akan membintangi drama sebagai Lee Pyo, seorang putra mahkota pecandu alkohol yang sering menyelinap keluar dari istana untuk minum secara ilegal. Dia nanti akan memiliki hubungan dengan Kang Ro Seo yang diperankan Hyeri, meski sambil menyembunyikan identitasnya.
Kang Mina akan berperan sebagai Han Ae Jin, putri tunggal tercinta dari keluarga bangsawan berpangkat tinggi. Tidak takut melanggar norma sosial era Joseon yang konservatif dalam hal cinta, Ae Jin nantinya akan terhubung dengan Nam Young bahkan sebelum mereka bertemu.
Alasan nonton Moonshine
Moonshine disutradarai oleh Hwang In Hyuk yang sebelumnya menggarap drama populer Doctor Prisoner, The Gentlemen of Wolgyesu Tailor Shop, dan bahkan Sungkyunkwan Scandal. Karya barunya ini tentu patut diantisipasi. Selain itu, ini merupakan drama sejarah pertama Hyeri Girl's Day di mana pemirsa pastinya akan bisa menyaksikan sisi lain sang aktris.
"Melihat plot larangan di era Joseon dalam drama sejarah KBS terasa baru, dan saya pikir itu akan menjadi drama yang unik. Saya tertarik pada Kang Ro Seo, peran yang saya mainkan, karena meskipun dia hidup di era Joseon, nilai-nilainya jelas dan hatinya kuat, seperti anak muda akhir-akhir ini," kata Hyeri memuji drama Moonshine dilansir Soompi.
"Melalui proyek ini, saya ingin menyapa kalian untuk pertama kalinya dengan drama KBS. Saya senang dapat melakukan upaya pertama saya di genre sejarah dengan drama sejarah KBS yang dapat dipercaya," lanjutnya.
Berita Terkait
-
Penuh Chemistry! 3 Rekomendasi Drama Korea Go Yoon Jung di Netflix yang Bikin Baper
-
Resmi Berakhir, Para Pemeran Utama Taxi Driver 3 Sampaikan Salam Perpisahan
-
Sinopsis Our Universe: Kisah Bae In Hyuk dan Roh Jeong Eui Asuh Ponakan, Tayang di HBO Max
-
4 Drama Korea Adaptasi Webtoon dibintangi Oh Yeon Seo
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia
-
Viral Pengakuan Yasmin Napper Diselingkuhi Giorgino Abraham, Begini Faktanya
-
Pilu! Dokter Kamelia Pacar Ammar Zoni Ditinggal Suami saat Hamil 7 Bulan
-
Joshua Suherman Terseret Viralnya Kisah Aurelie Moeremans, Banjir Ucapan Terima Kasih
-
Aurelie Moeremans Ngaku Terus Diganggu Pelaku Grooming Setelah Rilis Buku Broken Strings
-
Kembalikan Hadiah Hingga Sebut 'Suami', Curhatan Dearly Joshua soal Ari Lasso Singgung Preman Pasar
-
Diterpa Isu Child Grooming, Roby Tremonti Diduga Buka Endorsement
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan