Suara.com - Tom Holland kembali ke layar lebar. Bukan sebagai Spider-Man, tapi menjadi pemburu harta karun di film Uncharted. Bersama Mark Wahlberg keduanya akan bersaing dengan Antonio Banderas.
Sama halnya seperti Tom Holland, Antonio Banderas kali ini tidak berperan sebagai Zoro si pahlawan. Melainkan sebagai sosok pemburu keji bernama Santiago Moncada.
Film Uncharted diadaptasi dari sebuah gim dan diarahkan sutradara Ruben Fleishcher. Sang sineas juga menggarap Venom, Gangster Squad hingga Zombieland.
Selain bertabur tiga aktor Hollywood tersebut, film yang mengucurkan dana 120 juta dolar ini menghadirkan artis lainnya. Mereka adalah Sophia Ali hingga Tati Gabrielle.
Lalu seperti apa cuplikan dari film Uncharted? Berikut kilasannya.
Sinopsis Uncharted mengisahkan Nathan Drake bersama kakaknya yang mencuri peta dari ekspedisi Magellan. Namun sang kakak ditangkap dan menghilang.
Belasan tahun kemudian, Nathan Drake (Tom Holland) yang sudah dewasa bekerja sebagai bartender. Ia direkrut oleh seorang pencuri bernama Victor 'Sully' Sullivan (Mark Wahlberg).
Tidak ada ketegangan hingga saat ini, sebab yang tersaji hanya aksi debat dua orang tersebut yang cukup menghibur.
Sampai akhirnya mereka harus mencuri kunci berbentuk salib dalam sebuah pelelangan. Di sini, muncul sosok Santiago Moncada (Antonio Banderas).
Baca Juga: Sebelum Debut 18 Februari, Uncharted Sudah Meraup Pemasukan Rp308,4 miliar
Sebagai pencuri baru, Nathan terlibat adu jotos dengan orang suruhan Santiago. Tapi ia berhasil melarikan diri bersama Sully.
Uncharted tak hanya membawa keseruan serta rasa tegang. Tapi juga menyuguhkan pemandangan dari satu negara ke negara lain.
Setibanya mereka di Barcelona, Nathan diperkenalkan dengan pencuri lainnya, Chloe Frazer (Sophia Ali). Disini, kecurigaan teman jadi lawan dihadirkan.
Tak hanya berpijak di Spanyol, Uncharted juga menjelajah Filipina. Ini menjadi lokasi harta karun berada.
Tapi sebelum mendapatkan harta karun, Nathan menemukan fakta ironi dari seorang Sully. Termasuk mendapat pengkhianatan dari Chloe.
Lantas, berhasilkah perburuan ini? Simak kisah Uncharted selengkapnya di bioskop. Film ini sudah mulai tayang di Indonesia sejak hari ini, Rabu (16/2/2022).
Tag
Berita Terkait
-
Terungkap Alasan Tom Holland Tak Akan Pernah Jadi James Bond Pengganti Daniel Craig
-
Mark Wahlberg Siap Kembali Beraksi lewat The Family Plan 2, Ini Trailernya
-
2 Guns: Denzel Washington dan Mark Wahlberg Jadi Agen Rahasia Bikin Kekacauan, Malam Ini di Trans TV
-
Akui Tak Tertarik, Mark Wahlberg Enggan Perankan Karakter Superhero di Film
-
Tom Holland Buka Suara Usai Gegar Otak di Lokasi Syuting Spider-Man
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau