Suara.com - Kabar bahagia datang dari Putri Tanjung yang resmi melangsungkan acara lamaran dengan sang pujaan hati, Guinandra Jatikusumo pada Sabtu (5/3/2022) kemarin. Pengusaha muda sekaligus putri Chairul Tanjung ini menggelar prosesi lamaran yang hanya dihadiri keluarga dan sahabat di kediaman sang ayah di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.
Suasana haru begitu terasa ketika Guinandra melamar Putri di hadapan keluarga dan sahabat. Guinandra langsung menyematkan sebuah kalung dan cincin pada Putri yang menerima lamarannya. Daripada penasaran, yuk kepoin langsung potret lamaran Putri Tanjung.
1. Pacaran Sejak 2021 Lalu
Putri Tanjung resmi dilamar Guinandra Jatikusumo pada Sabtu (5/3/2022) kemarin setelah keduanya menjalin hubungan asmara sejak 2021 lalu. Pasangan ini terbilang jarang mengumbar momen mesra di media sosial.
2. Cantiknya Putri Tanjung Berkebaya Oranye
Penampilan Putri Tanjung dalam acara lamaran begitu mencuri perhatian. Ia tampil memesona dalam balutan kebaya warna oranye dan kain songket serta riasan flawless yang cantik.
3. Momen Lamaran
Guinandra tak bisa menyembunyikan perasaan gugup ketika hendak melamar Putri Tanjung. Sementara itu tampak Putri Tanjung berseri-seri ketika dilamar sang pujaan hatinya.
4. Putri Tanjung Semringah
Momen Putri Tanjung menjawab lamaran dari Guinandra. Dara cantik 25 tahun ini tak bisa menutupi perasaan bahagianya yang terlihat jelas dengan senyuman begitu semringah.
5. Suasana Berubah Jadi Haru
Namun dalam sekejap suasana berubah menjadi begitu haru ketika Putri Tanjung menerima pinangan Guinandra. Bahkan Chairul Tanjung juga tampak menitihkan air mata.
6. Dipasangkan Cincin dan Kalung
Guinandra kemudian menyematkan cincin di jari manis Putri. Ia juga memberikan kalung sebagai tanda keseriusannya pada pujaan hati.
7. Potret Bareng Keluarga
Gak ketinggalan ada sesi foto Putri dan Guinandra bersama keluarga. Tampak Putri Tanjung tersenyum lebar sembari menggandeng sang calon suami.
Baca Juga: Putri Tanjung Resmi Dilamar Guinandra Jatikusumo, Banjir Ucapan Selamat
8. Bersama Bridesmaids
Potret Putri Tanjung bersama para sahabat yang jadi bridesmaid. Mereka kelihatan kompak banget.
9. Nikah 20 Maret 2022 Mendatang
Ekspresi begitu bahagia begitu terpancar pada Guinandra dan Putri yang sebentar lagi akan jadi pasangan suami istri. Menurut kabar, keduanya berencana menikah pada 20 Maret 2022 mendatang di Jakarta.
Itulah 9 potret lamaran Putri Tanjung yang diwarnai kegembiraan juga suasana haru. Putri dan Guinandra begitu bahagia menuju halal. Semoga rencana pernikahan berjalan lancar ya!
Kontributor : Trias Rohmadoni
Berita Terkait
-
Banjir Ucapan Selamat, Putri Tanjung Resmi Tunangan dengan Guinandra Jatikusumo
-
5 Sumber Kekayaan Putri Tanjung, Bangun Kerajaan Bisnis Sejak Masih Muda
-
Putri Tanjung Curhat Rugi Rp800 Juta, Sempat Tak Keluar Kamar, Warganet Heboh
-
Trending Putri Tanjung Rugi Rp 800 Juta, Komika Uus Heran: Pernah Naik Motor Sambil Nangis Enggak Ya?
-
Putri Tanjung Bikin Heboh Gegara Pengakuan soal Rugi Rp 800 Juta
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings