Suara.com - Putri Tanjung baru saja menggelar pengajian jelang menikah dengan Guinandra Jatikusuma. Pengajian Putri Tanjung jelang menikah pun mencuri perhatian, simak potretnya berikut.
Setelah bertunangan pada 5 Maret 2022 lalu, Putri Tanjung menggelar acara pengajian pada Kamis (17/2/2022).
"Alhamdulillah pengajian hari ini telah selesai dan berjalan dengan lancar serta khidmat. Mohon doanya teman teman semua. #PutriGuinandra," tulis Putri Tanjung di unggahan Instagram pribadinya.
Seperti apa? Simak momen pengajian Putri Tanjung dalam deretan potret berikut ini!
1. Tampil cantik dan anggun, Putri Tanjung begitu elegan mengenakan gamis bernuansa ungu abu-abu dengan aksen bordir dilengkapi kerudung berwarna senada.
2. Putri Tanjung membagikan momen pengajian jelang pernikahannya dengan Guinandra Jatikusumo dalam waktu dekat melalui akun Instagram pribadinya.
3. Pose bareng sang ibunda, Putri memamerkan senyumnya yang menawan. Ibu dan anak ini pun terlihat sangat cantik dengan dress yang sama.
4. Dirias oleh MUA kondang Bubah Alfian, wajahnya anak sulung Chairul Tanjung itu dipulas riasan tipis bernuansa mauve dan nude. Riasannya ini cocok banget dengan gamis yang dia kenakan.
5. Meski tampil dengan riasan yang sederhana, penampilan Putri Tanjung untuk acara pengajian tetap luar biasa. Pesonanya sebagai calon pengantin juga begitu terpancar.
Baca Juga: Siapakah Guinandra Jatikusumo yang Menjadi Tunangan Putri Tanjung?
6. Acara pengajian Putri Tanjung pun dimulai dengan pembacaan ayat suci Al Quran yang diikuti Asmaul Husna. Acara ini kemudian dilanjutkan dengan tausiah.
7. Momen Putri Tanjung dan kedua orangtuanya mengaji bersama dipenuhi nuansa haru. Tampak mereka membaca ayat suci Al Quran dengan khusyuk.
8. Putri sulungnya segera menikah, Chairul Tanjung yang dikenal luas sebagai pengusaha sukses sekaligus pimpinan CT Corp itu tak bisa menahan air mata saat mengaji.
9. Momen haru terlihat saat Putri memohon doa restu kepada kedua orangtuanya, Chairul Tanjung dan Anita Ratnasari Tanjung. Wanita 25 tahun ini pun tak kuasa menahan air matanya.
10. Sambil menahan tangis, Putri mengucapkan terima kasih karena selama dirawat oleh kedua orangtuanya, dia hanya menerima limpahan kebahagiaan yang tak kunjung habis.
Putri Tanjung dan Guinandra Jatikusumo akan menggelar prosesi pernikahan mereka pada 20 Maret mendatang. Semoga diberi kelancaran sampai hari H.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings