Suara.com - Rizky Febian kembali mencuri perhatian. Kali ini busana dan gayanya yang menggunakan ala Charlie Chaplin saat menghadiri ulang tahunnya adiknya, Putri Delina.
Rizky Febian terlihat mengenakan setelan jas hitam dengan kumis palsu persis Charlie Chaplin. Pria yang disapa Iky itu juga mengenakan tongkat ikonik berbentuk huruf J terbalik.
Sebagai kakak, Rizky Febian tentu saja ikut meramaikan pesta ulang tahun sang adik. Pelantun single Kesempurnaan Cinta itu bikin heboh dengan dandanannya yang sangat totalitas. Tidak hanya itu dia juga menggandeng kekasihnya, Mahalini.
Tingkah Rizky Febian juga mengingatkan orang pada bintang pantomim legendaris, Septian Dwi Cahyo. Namun beberapa orang justru menilai Iky jadi mirip ayahnya, Sule.
Penasaran dengan penampilan cosplay jadi Charlie Chaplin di pesta ulang tahun Putri Delina? Intip deretan potretnya di bawah ini.
1. Meriahkan pesta ulang tahun sang adik, Rizky Febian berdandan ala Charlie Chaplin. Seperti inilah penampilannya saat cosplay bintang pantomim legendaris tersebut. Tak sendirian, putra komedian Sule itu datang menggandeng Mahalini sang kekasih. Keduanya sukses bikin heboh saat berjalan masuk ke venue ultah Putri Delina.
2. Rizky Febian berdandan ala Charlie Chaplin dengan mengenakan setelan jas hitam serta kumis palsu dengan bentuk yang sama persis. Totalitasnya ini tentu menyita perhatian netizen.
3. Digandeng sang kekasih, Mahalini terlihat begitu anggun dan cantik dalam balutan gaun merah serta rambut dengan styling bergelombang. Penyanyi cantik asal Pulau Dewata itu tak berhenti tersenyum.
4. Dengan gaun merah yang berdesain agak cetar ini, visual pemilik nama Mahalini Raharja sukses memukau netizen. Banyak yang memujinya secantik model ternama Kylie Jenner.
Baca Juga: Ada Adegan Ciuman di Film, Mahalini Akui Izin Dulu ke Rizky Febian
5. Momen Rizky Febian berjalan ke venue ulang tahun Putri Delina sambil menggandeng tangan kekasih tercinta. Gayanya benar-benar mirip Charlie Chaplin.
6. Banyak netizen yang menyukai cosplay Rizky Febian sebagai Charlie Chaplin. Namun beberapa menyebut penyanyi ganteng itu mirip dengan Sule, sang ayah.
Bagaimana menurut kalian? Lebih mirip Sule atau Charlie Chaplin nih?
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Lewat Grand Final Duta DPD, Sultan Najamudin Ajak Anak Muda Menjadi Aspirasi Daerah
-
Sule Minta Rizky Febian Tak 'Ngadu' ke Ayahnya Saat Ada Masalah dengan Mahalini
-
Raffles Christian School Rayakan Ulang Tahun ke-20 dengan Rekor MURI dan Pertunjukan Budaya
-
Papua Memanas! Mapolres Mamberamo Raya Diserang Massa, Banyak Polisi jadi Korban, Apa Pemicunya?
-
Curhat Lewat Lagu, Mahalini Sampai Harus Pura-Pura Bahagia di Depan Anak
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD