Suara.com - Ini mungkin jadi kabar buruk buat penggemar The Boyz yang sudah tak sabar menonton aksi grup idola K-pop itu di Jakarta.
Eric, personel termuda The Boyz dipastikan absen dalam konsernya di Jakarta pada 10 Juli mendatang.
Hal ini diungkap promotor konser di Jakarta, MecimaPro. Dalam keterangannya, The Boyz akan tampil di Jakarta hanya dengan 10 personel.
"Kami informasikan bahwa Eric tidak dapat berpartisipasi dalam konser di Jakarta karena kondisi kesehatan," kata promotor dikutip Senin (27/6/2022).
"Konser #THEBZONEinJKT akan berjalan dengan 10 member," sambungnya.
Promotor juga memastikan kesehatan personel The Boyz lebih penting dari segalanya. Di kesempatan tersebut, Eric juga didoakan agar segera pulih dari sakitnya.
"Kesehatan Artis adalah prioritas utama. Terima kasih atas pengertiannya dan kami harap Eric dapat segera sehat kembali," ujarnya.
Sebelumnya, agensi yang menaungi The Boyz, IST Entertainment juga mengatakan, Eric mengalami masalah kesehatan. Walhasil, dia harus beristirahat sejenak dari aktivitas bersama grupnya.
Saat ini, The Boyz sedang melakukan tur konser pertama mereka bertajuk "THE B-ZONE" di berbagai negara.
Baca Juga: Ini Dia Tiga Idol Kpop yang Bakal Liburan di Indonesia
Pada 28 Juni nanti, The Boyz berencana tampil di Berlin, Jerman lalu ke Jakarta pada 10 Juli 2022.
Konser The Boyz di Jakarta digelar di Tennis Indoor Senayan. Ini adalah penampilan solo kedua mereka di hadapan para penggemar di Indonesia sejak 3 tahun lalu.
(Antara)
Berita Terkait
-
Konser The Boyz Bikin Susah Move On, Para Member Lancar Ngomong Bahasa Indonesia: Sayang-sayangku!
-
Spesial Buat The B Indonesia, Jacob The Boyz Main Gitar dan Nyanyi Lagu 'Alamak' di Konser Jakarta
-
The Boyz Sukses Panaskan Jakarta, Member Turun Panggung Blusukan Sampai Panjat Tribune Penonton
-
Penggemar Wajib Tahu! Ini Rundown Lengkap Konser The Boyz di ICE BSD Besok
-
The Boyz Siap Tutup Tur Dunia The Blaze di ICE BSD, Sapa The B dengan Pesan Hangat Bahasa Indonesia
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Menjelang Kelahiran Cucu, Maia Estianty Ungkap Perubahan Gaya Hidup: Stop Makan Racun
-
Pak Ribut Guru Viral Ungkap Gaji Selama 23 Tahun Jadi Honorer, Nominalnya Miris Banget
-
Gisel Nyaris Jadi Korban Cinta Palsu, Ungkap Tanda Bahaya Love Scamming di Film Balas Budi
-
Penjualan Tiket Konser My Chemical Romance di Jakarta Ditunda, Promotor Minta Maaf
-
Perjalanan Cinta Benedict Bridgerton sebelum Bertemu Sophie Baek di Season 4
-
Bukan Lagi Jelita, Maia Estianty Punya Julukan Baru di Usia 50: Sekarang Aku Lolita
-
Isi Janji Nikah Ranty Maria dan Rayn Wijaya Viral, Nama Maxime Bouttier Terseret
-
Rutinitas Baru Prilly Usai Putuskan Open To Work, Jauh dari Dunia Keartisan
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa