Suara.com - Rizky Billar diam-diam merekam suara Lesti Kejora saat bernyanyi di kamar mandi. Dalam video yang dibagikan Billar, Lesti terdengar menyanyikan lagu "Tak Ingin Usai" milik Keisya Levronka.
Lesti Kejora selama ini dikenal sebagai penyanyi dangdut. Oleh sebab itu, aksi Lesti Kejora bernyanyi lagu pop ballad langsung menuai antusias penggemar.
Rizky Billar rupanya bangga karena Lesti Kejora tetap berlatih dalam kondisi apa pun. "Patut dicontoh nih istri gue, rutin latihan di mana pun," tulis Rizky Billar dalam video yang diunggah di Instagram Story-nya.
Bukan Rizky Billar namanya apabila tidak menambahkan tulisan kocak dalam setiap postingan di media sosial. "Semoga cita-citamu sebagai penyanyi kesampaian ya sayang," kata Rizky Billar.
Suara Lesti Kejora, baik di kamar mandi maupun di atas panggung, dipuji sama-sama merdu bak "makan" kaset. Namun hal itu tak berlaku untuk semua orang sehingga Rizky Billar kembali meroasting penggemarnya sendiri.
"Siapa di sini yang nyanyi di kamar mandi bagus pas keluar dari kamar mandi suaranya kek suara knalpot racing?" kata Rizky Billar meledek.
Sayangnya tidak semua warganet menanggapi aksi Lesti Kejora nyanyi di kamar mandi dengan respons positif. Sebagian warganet justru membicarakan larangan bernyanyi di kamar mandi dalam ajaran agama Islam.
"Lama-lama di kamar mandi aja enggak boleh, apalagi sambil nyanyi2," komentar akun @mahmud***.
"Enggak boleh nyanyi dikamar mandi *umat muslim pasti tahu," kata akun @hikmah***.
Baca Juga: Tak Semewah Aurel Hermansyah, Rizky Billar Rayakan Ulang Tahun di Ranjang dengan Lesti Kejora
"Bukannya enggak boleh yaaa nyanyi di kamar mandi. Buat muslim," sahut akun @nn.***.
"Ngakak baca-baca komennya, sampai bagian yang komen enggak boleh nyanyi di kamar mandi, main sosmed cuma nyinyir julidin orang lain menurut gue sih lebih parah daripada nyanyi dikamar mandi," kata akun @nosy*** membela.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Lesti Kejora Ungkap Reaksi Rizky Billar saat Tahu Hamil Anak Ketiga: Syok!
-
Anak Kedua Baru 4 Bulan, Rizky Billar Was-was Saat Tahu Lesti Kejora Hamil Lagi
-
Gara-Gara Gaya Bicara, Lesti Kejora dan Rizky Billar Kerap Disangka Bertengkar
-
Tak Terima Kehamilan Ketiga Lesti Kejora Dinyinyir, Rizky Billar Balas Menohok
-
Rizky Billar Bongkar Ngidam Unik Lesti Kejora: Dari Villa Kini Minta Klinik Kecantikan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi