Suara.com - Namgoong Min pernah adu akting dengan Kim Ji Eun di drama, The Veil. Pada masanya drama tersebut menjadi salah satu serial yang populer.
Kesuksesan tersebut membuat mereka kembali disatukan di drama bertajuk One Dolllar. Serial tersebut merupakan drama baru SBS untuk hari Jumat-Sabtu mendatang yang menggaet para aktor dan aktris Korea kenamaan.
Drama ini akan dibintangi oleh Namgoong Min, Kim Ji Eun, Choi Dae Hoon, Lee Deok Hwa, Park Jin Woo, dan Gong Min Jung.
So, buat kamu yang belum move one dengan chemistry Namgoong Min dan Kim Ji Eun di The Veil, boleh banget simak sinopsis One Dollar Lawyer berikut ini. Simak ulasan tentang jalan cerita serta bagaimana peran mereka kali ini seperti dilansir Soompi dan berbagai sumber.
Sinopsis One Dollar Lawyer
One Dollar Lawyer merupakan drama hukum baru SBS tentang pengacara pembuat onar bernama Cheon Ji Hoon. Dia adalah pengacara yang sangat terampil, namun hanya mengenakan biaya 1.000 won atau sekitar 0,78 USD sebagai biaya pengacaranya.
Kisah Cheon Ji Hoon melawan pengacara paling mahal dan klien kaya mereka yang mencoba lolos dengan melanggar hukum akan menjadi sorotan di drama ini. One Dollar Lawyer ditulis oleh Choi Soo Jin dan Choi Chang Hwan yang sebelumnya menulis drama Defendant.
Drama yang juga dikenal dengan judul 1000 Won Lawyer ini pernah memenangkan SBS Script Contest pada tahun 2015. Sementara itu, Namgoong Min, Kim Ji Eun, Choi Dae Hoon, Lee Deok Hwa, Park Jin Woo, dan Gong Min Jung sudah dikonfirmasi untuk membintangi drama yang rencananya akan tayang pada paruh kedua tahun 2022 ini.
Pemain One Dollar Lawyer
Baca Juga: 5 Fakta Lovers, Drama Sejarah Romantis yang Kemungkinan Dibintangi Namgoong Min dan Ahn Eun Jin
Namgoong Min akan memerankan pahlawan hukum paling hemat biaya bernama Cheon Ji Hoon. Orang yang bertemu dengannya bisa membayar jasanya hanya dengan 1.000 won.
Dia punya rambut agak keriting dan gayanya meninggalkan kesan kuat sebagai pemberontak di kalangan hukum. Cheon Ji Hoon punya asisten setia bernama Sa Moo Jang (Park Jin Woo).
Kim Ji Eun akan memerankan Baek Ma Ri, wanita yang berada di tahap terakhir pelatihan di Lembaga Penelitian dan Pelatihan Yudisial untuk menjadi jaksa. Dia berasal dari keluarga terpandang di lingkungan peradilan dengan kualifikasi luar biasa yang menjamin masa depannya yang cerah.
Baek Ma Ri adalah orang yang percaya diri dan memiliki harga diri yang tinggi. Namun, sikapnya yang arogan dan kehidupannya yang mulus akan berubah setelah dia bertemu Cheon Ji Hoon.
Choi Dae Hoon akan berperan sebagai jaksa Seo Min Hyuk yang juga berasal dari keluarga terpandang di lingkungan peradilan. Dia kembali ke Korea setelah menyelesaikan dua tahun pelatihan di kantor pengacara distrik Brooklyn.
Seo Min Hyuk berharap untuk mencapai tujuan hidupnya berikutnya dengan menikahi Baek Ma Ri. Dia ingin mengubah Firma Hukum keluarga Baek Ma Ri yaitu Baek menjadi Firma Hukum Baek&Seo.
Berita Terkait
-
5 Ide OOTD Kemeja Putih ala Aktris Korea, Ada Park Ju Hyun hingga Kim Ji Eun
-
Effortless! Intip 4 OOTD Chic ala Kim Ji Eun yang Bisa Jadi Referensi
-
Namgoong Min dan Jeon Yeo Been Siap Beradu Akting di Drama Romansa Mendatang
-
Jelang Penayangan Perdana, 4 Pemerean 'Check In Hanyang' Bagikan Spoiler
-
Jadi Crossdresser di Check In Hanyang, Kim Ji Eun Dipuji Tampan Bae In Hyuk
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Menelaah Larisnya Series 18+ di Indonesia
-
Soroti Konflik Lahan TNTN Riau, Chicco Jerikho 'Colek' Menhut Raja Juli
-
Inara Rusli Diduga Jadi Selingkuhan Pria Beristri, Padahal Anak Sulung Larang Punya Pasangan
-
Maia Estianty Dihujat karena Tampak Cuek, Dul Jaelani Justru Nangis Tahu Alyssa Daguise Hamil
-
8 Artis yang Umumkan Kehamilan Sepanjang 2025, Termasuk Alyssa Daguise
-
5 Fakta Tristan Molina, Pacar Baru Olla Ramlan yang Seumuran dengan Putranya Sendiri
-
Bella Bonita Murka Fisik Anaknya Tanpa Filter Dihina Tak Sesuai Ekspektasi
-
Hoaks atau Fakta? Ustaz Derry Sulaiman Tutupi Hubungan Gelap Inara Rusli dan Insanul Fahmi
-
Kronologi Mudy Taylor Meninggal: Sesak Napas, Ada Cairan di Jantung
-
Massive Music Hadirkan Solusi Musik untuk Sineas di JAFF Market: Lebih Cepat dan Akurat!