Suara.com - Artis Lucky Hakim menuai sorotan setelah bagi-bagi minuman gratis kepada para pendemo di depan gedung DPRD Kabupaten Indramayu belum lama ini.
Dalam pernyataannya, Lucky Hakim mengaku aksinya itu terjadi tanpa sengaja. Dia yang berada di sana awalnya cuma ingin menghadiri rapat.
"Saya berada di Gedung ini untuk menghadiri rapat paripurna, saya sudah standby menunggu rapat yang dijadwalkan jam 09.00 pagi dan sudah 5 jam saya menunggu di ruang tunggu tapi rapat belum juga dimulai," cerita Lucky Hakim kepada awak media.
"Dan saya melihat ada orang demo di gerbang yang katanya mogok makan, karena panas terik saya khawatir ada yang dehidrasi jadi saya berbagi air minum saja, jangan sampai ada yang kenapa-kenapa," sambungnya lagi.
Kedatangannya ke gedung DPRD Kabupaten Indramayu ini sekaligus menjawab tudingan anggota dewan yang menyebutnya selalu mangkir saat rapat. Lucky Hakim kini diketahui menjabat sebagai Wakil Bupati Indramayu.
Sang artis mengaku mencari tahu sendiri undangan rapat kali ini. Sama seperti sebelumnya, undangan rapat tersebut tidak sampai ke tangannya.
"Seperti sebelumnya, saya datang ke sini karena gosip media sosial bahwa saya diundang, dan saya cek ke sekretariat ternyata benar saya diundang, aneh luar biasa," jelas Lucky Hakim.
"Saya sebagai wakil Bupati tapi tidak memiliki protokoler, tidak ada ajudan dan asisten pribadi, jadi kalau ada undangan maka jadi kocar kacir, saya harus cari-cari tahu sendiri, kalo ada kegiatan saya harus ngetik sendiri dan ngeprint surat dan lain-lain," imbuhnya.
Sebagai penutup, Luciky Hakim kembali menantang para anggota DPRD Kabupaten Indramayu yang sudah menudingnya tak pernah datang rapat buat debat terbuka.
Baca Juga: VIDEO Zee JKT48 Tahan Tangis Minta Maaf Usai Video Merokok di AS Viral
"Ayo lawan saya di forum formal, jangan cuma berbalas kata-kata di media, jangan beraninya cuap-cuap di media, ayo dong panggil saya, undang saya, datangkan saya ke DPRD kita Debat Formal, kuliti kinerja saya," ucapnya.
"Lalu umumkan ke masyatakat, katakan sejujurnya yang sebenarnya, biar transparan, jangan ada sembunyi-sembunyi, mari kita sama-sama jujur kepada rakyat," tandasnya.
Berita Terkait
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
Subsidi Transportasi Dipangkas, Tarif Transjakarta Naik pada 2026?
-
Andien Ungkap Pernah Dibully Artis Senior Sampai Nangis Saat Live di TV
-
Trauma Nikah Singkat, Salmafina Sunan Punya Aturan Ketat Buat Calon Suami: Harus Mau ke Psikolog
-
Kondisi Terakhirnya Mengkhawatirkan, Britney Spears Hapus Akun Instagram
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau