Suara.com - Raffi Ahmad kembali mengajak Rafathar untuk melihat Cristiano Ronaldo secara langsung dalam pertandingan Piala Dunia 2022 Portugal lawan Ghana semalam, Kamis (24/11/2022).
Namun, Raffi Ahmad memutuskan untuk segera mengajak Rafathar pulang setelah Portugal berhasil mencetak 3 gol. Meskipun pertandingan belum benar-benar usai.
Raffi Ahmad dalam Instagram Story-nya ingin mengajak Rafathar segera keluar stadion, karena takut terjadi kerusuhan yang dilakukan oleh suporter Ghana.
"A kita kabur aja A, takutnya Ghana rusuh takutnya, habisnya di depan udah mulai ramai," kata Raffi Ahmad dalam Instagram Story-nya semalam.
Setelah Raffi Ahmad dan Rafathar berhasil keluar stadion pada menit 82, suami Nagita Slavina itu melihat sudah banyak orang yang juga ikut keluar untuk menghindari kerusuhan.
"Ayo A kita cabut, kabur. Tuh orang-orang udah pada kabur, kayaknya ramai deh," ujar Raffi Ahmad.
Namun, Ghana mendadak mencetak gol lagi di menit terakhir ketika Raffi Ahmad dan Rafathar belum benar-benar meninggalkan lingkungan stadion.
"Wah ternyata goal, Ghana pas kita di luar goal 3-2 A. Tadi, lihat nggak pak polisinya udah stand by di depan," ujarnya.
Raffi Ahmad sengaja lebih dulu keluar dari ruangan stadion, supaya tidak terjebak di dalam bila terjadi kerusuhan di luar stadion.
Baca Juga: Denise Chariesta Sebut Nama Ayu Lagi di Instagram, Sengaja Sentil Ayu Dewi?
Bahkan, Raffi Ahmad juga melihat sudah ada banyak polisi yang bersiap di luar ruangan untuk berjaga-jaga jika terjadi kerusuhan.
"Kita sudah meninggalkan ruangan stadion, karena di depan takut rusuh," katanya.
Meski tak sampai usai, Rafathar terlihat senang tim jagoannya kali ini menang melawan Ghana, setelah Argentina dan Jerman yang dijagokannya kalah.
Tak hanya itu, Rafathar juga terlihat puas bisa melihat Cristiano Ronaldo bermain secara langsung di Piala Dunia 2022 Qatar. Anak Raffi Ahmad dan Nagita Slavina itu memang mengidolasi Ronaldo dan Lionel Messi.
Berita Terkait
-
Billy Jual Rumah Olga Syahputra Rp15 Miliar, Raffi Ahmad Tawar Rp17 Miliar
-
Siap Nonton Piala Dunia Portugal vs Ghana, Bukan Jersey, Rafathar Belikan Raffi Ahmad Celana Dalam Merek CR7
-
10 Potret Kamar Hotel Raffi Ahmad Selama di Qatar, Tipe Presidential Suite yang Super Mewah
-
Raffi Ahmad Beri Hukuman ke Rafathar Akibat Kalah Taruhan Jepang vs Jerman
-
Fans Berat, Ibu-Ibu Nangis Ketemu Rayyanza Anak Raffi Ahmad di Qatar
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi