Suara.com - Artis cantik Korea Lee Bo Young bakal menyapa para penggemarnya di awal tahun depan.
Selain Lee Bo Young, artis cantik lainnya Son Naeun juga menjadi bintang di drama tersebut.
Agency adalah drama baru JTBC yang mengangkat kisah seorang wanita bernama Go Ah In yang diperankan oleh Lee Bo Young.
Dia merupakan eksekutif wanita pertama dari VC Group yang sedang mengincar posisi tertinggi di perusahaan.
Perjuangan Go Ah In, seorang workaholic yang tidak pernah menyia-nyiakan satu menit pun dari 24 jam sehari untuk bekerja di biro iklan ternama.
Sebelum pemutaran perdananya pada 7 Januari mendatang, yuk kita simak sama-sama adu peran pemain drama Agency. Simak juga fakta soal karakter mereka seperti dilansir dari Soompi, Instagram resmi JTBC, dan lainnya.
1. Go Ah In (Lee Bo Young) bergabung dengan VC Group sebagai copywriter dan menjadi eksekutif wanita pertama di biro iklan terkemuka itu. Orang-orang yang bekerja dengannya termasuk Choi Chang Soo (Jo Sung Ha), Kang Han Na (Son Naeun), Park Young Woo (Han Joon Woo), dan Jo Eun Jung (Jun Hye Jin).
2. Go Ah In dikenal sebagai orang nomor satu di industri periklanan. Aura mengesankan Go Ah In sebagai eksekutif biro iklan profesional tampak di potret terbaru. Tatapan mata tajamnya dan karismanya saat fokus pada pekerjaannya melihat kebutuhan konsumen sangat memikat.
3. Go Ah In memulai kariernya sebagai copywriter di VC Planning setelah lulus dari universitas di pedesaan. Bertekad menjadi yang terkuat, dia mendorong dirinya lebih keras dari orang lain dan hanya fokus bekerja selama 19 tahun terakhir. Transformasi baru Lee Bo Young ini patut diantisipasi.
Baca Juga: Bakal Dibintangi Lee Bo Young, Intip Sinopsis Drama Agency
4. Kekinian, Go Ah In menjabat sebagai Direktur Kreatif VC Planning dan eksekutif wanita pertama. Meski sudah menjadi yang terbaik di industri periklanan, ambisinya tidak berhenti karena kini dia mulai merencanakan bagaimana menjadi yang terbaik dari yang terbaik.
5. Jo Sung Ha sebagai Choi Chang Soo, Direktur VC Planning yang menganggap bahwa kesuksesan adalah sesuatu yang sudah terjamin baginya. Punya latar belakang pendidikan yang jauh lebih bergengsi, Choi Chang Soo yang tak pernah gagal akan menghadapi Go Ah In untuk mendapatkan posisi CEO.
Itulah deretan potret adu peran pemain drama Agency, drama Korea baru yang dibintangi oleh Lee Bo Young, Jo Sung Ha, Son Naeun, Han Joon Woo, dan Jun Hye Jin. Jangan lewatkan keseruan drama tentang dunia periklanan ini mulai 7 Januari 2023 mendatang di JTBC. Siapa nih yang sudah nungguin drama ini?
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Tag
Berita Terkait
-
Menegangkan! Drama Mary Kills People Rilis Trailer dan Cuplikan Baru
-
4 OOTD Earthy Classy ala Lee Bo Young, Gaya Elegan yang Gak Berlebihan!
-
Lee Bo Young dan Lee Min Ki Beradu Peran di Drakor Mary Kills People
-
Lee Bo Young dan 2 Aktor Bintangi Remake Serial Kanada Mary Kills People
-
Sinopsis 'Hide', Drakor Thriller Lee Bo Young yang Diadaptasi Serial BBC
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika