Suara.com - Vokalis Radja, Ian Kasela marah besar usai mengetahui motif di balik ancaman pembunuhan yang ia dan rekan-rekannya alami setelah manggung di Malaysia.
Ian Kasela menegaskan bahwa miskomunikasi antara pihak promotor dan organizer dalam merencanakan jumpa fans tidak ada sangkut pautnya dengan Radja.
"Jika antara pihak yang punya acara dengan pihak organizer ada masalah, itu bukan urusan kami!" ujar Ian Kasela di unggahan TikTok-nya, Rabu (15/3/2023).
Yang Ian Kasela tahu, dirinya bersama personel Radja lainnya hanya mengikuti arahan dari pihak organizer yang mengontrak mereka. Sampai acara selesai, mereka tidak pernah mendapat informasi soal perubahan jadwal jumpa fans yang jadi akar masalah.
"Jadi kami sudah sesuai komitmen, bertanggung jawab pada konser. Kami tidak melakukan kesalahan apa-apa dalam acara itu, bahkan acaranya sangat sukses karena penampilan all out kami," ujar Ian Kasela.
Ian Kasela lagi-lagi menyayangkan kenapa pihak promotor langsung menyerang dirinya dan personel Radja yang lain. Sementara mereka tidak tahu bahwa ada sesi jumpa fans yang dilewatkan.
"Jika dari masing-masing pihak ada masalah, itu urusan kalian. Jangan libatkan kami, karena tidak pernah ada yang mengkonfirmasi kepada kami soal kegiatan jumpa fans itu," kata Ian Kasela.
Sebelumnya diberitakan, Radja mendapat intimidasi dan ancaman pembunuhan usai manggung di Johor, Malaysia pada 11 Maret 2023.
Menurut keterangan Farid selaku perwakilan organizer yang mengontrak Radja, ada miskomunikasi antara dirinya dan pihak promotor terkait jadwal jumpa fans.
Baca Juga: Dianggap Aset Penting Negara, LPSK Siap Lindungi Band Radja Dari Ancaman Pembunuhan
Awalnya, pihak promotor dan organizer sudah sepakat untuk menggelar jumpa fans Radja setelah konser di kafe Hard Rock Puteri Harbour. Rencana itu pun sudah disampaikan ke Ian Kasela dan disetujui.
Namun setelah Radja tiba di Malaysia dua hari sebelum acara, perwakilan promotor bernama Reezan tiba-tiba memberitahu Farid bahwa ada perubahan lokasi jumpa fans. Ia mengaku lupa memberikan informasi.
"Kalau memang dipindah, harusnya dia kasih tahu detailnya dong," kata Farid dalam sebuah rekaman percakapan.
Situasi semakin tidak jelas beberapa jam sebelum konser. Reezan tiba-tiba menginfokan ke Farid bahwa jadwal jumpa fans dimajukan ke waktu sebelum konser.
Minimnya koordinasi membuat Farid kesal. Sehingga ia tak mau memenuhi permintaan pihak promotor untuk mendatangkan Radja ke acara jumpa fans sebelum konser.
"Mereka kan harus fokus kumpulin tenaga dan pikiran ke konser," papar Farid.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Soleh Solihun Mendadak Layangkan Kritik Terbuka ke Pramono Anung, Ada Apa?
-
Live Bareng Asnawi, Pratama Arhan Salting Disebut Duda
-
Pangku Jadi Film Terbaik, Inilah Daftar Lengkap Pemenang FFI 2025
-
Kado Ultah ke-76, El Manik Terharu Terima Piala Lifetime Achievement FFI 2025 Saat Masih Hidup
-
Mahalini Ramai Disentil soal Galungan Usai Posting Umrah, Responsnya Tak Terduga
-
8 Pasangan Artis Korea yang Menikah Setelah Pacaran Lama, Terbaru Kim Woo Bin dan Shin Min Ah
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau