Suara.com - Gugatan cerai yang dilayangkan Desta terhadap Natasha Rizki telah mengejutkan publik. Bagaimana tidak, rumah tangga pasangan yang telah dikaruniai tiga anak ini tampak baik-baik saja.
Desta menggugat cerai Natasha Rizki di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 11 Mei 2023 lalu lewat kuasa hukumnya. Belum diketahui apa penyebab Desta ingin bercerai.
Kabar perceraian Desta dan Natasha Rizki tentu saja menjadi sorotan. Akun media sosial keduanya pun ramai digeruduk warganet.
Menariknya, salah satu warganet menemukan kejanggalan dalam foto keluarga Desta di momen perayaan Idul Fitri yang diunggah pada 22 April 2023 lalu. Musisi dan presenter 46 tahun itu menyebut lebaran kali ini terasa berbeda.
Selain caption ambigu, penampilan Desta yang berbeda dari istri dan anak-anaknya juga menarik perhatian. Sementara dia memakai baju hitam, anggota keluarganya yang lain tampil dengan warna cerah.
"Kayaknya di sini Desta lagi ngejokes karena enggak seragam, atau pertanda lain. Silakan netizen berkonspirasi sendiri aja," tulis seorang warganet mengomentari foto lebaran keluarga Desta.
Banyak yang curiga pemilik nama lengkap Deddy Mahendra Desta itu mengisyaratkan tentang keretakan rumah tangganya.
"Ini namanya spoiler," komentar akun @bread***.
"Kalau dari lebaran tahun-tahun sebelumnya seragam, tapi kemarin enggak, bisa dibilang sudah ngasih bocoran enggak sih? Eh enggak tahu juga, ini om-om susah ditebak memang," tambah akun @higanhan****.
Baca Juga: Pertengkaran Desta dan Natasha Rizki Dipergoki Anak: Sedih Karena Ibu Nangis
"Dari dulu gue ngerasa mereka jarang banget upload foto bareng kecuali buat endorse," ujar akun @boyjav****.
Desta dan Natasha Rizki resmi menikah pada 21 April 2013. Saat itu Desta sudah berusia 36 tahun, sedangkan Natasha baru 20 tahun.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Pertengkaran Desta dan Natasha Rizki Dipergoki Anak: Sedih Karena Ibu Nangis
-
Gugat Cerai, Desta Akui Perbedaan Usia Kerap Jadi Alasan Bertengkar: Caca Termasuk Ngeyel
-
Natasha Rizki Hapus Foto Desta di Instagram
-
5 Kisah Perjalanan Cinta Desta dan Natasha Rizki, Gugat Cerai Setelah 10 Tahun Menikah
-
Cerita Natasha Rizki Pernah Disekap Hingga HP Disita Karena Memilih Hidup Bersama Desta
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau