Suara.com - Aktor sekaligus impersonator Michael Jackson, Fadly Jackson hidup dengan membawa trauma masa kecil yang kurang menyenangkan imbas dipaksa menonton film G30S/PKI.
"Itu kejadiannya pas aku kelas 3 SD," ungkap Fadly Jackson, ditemui di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Adegan kekerasan yang tersaji di film G30S/PKI terlalu menyeramkan bagi Fadly Jackson kecil. Saat itu, ia ketakutan setengah mati sampai menangis. "Aku cuma bisa nangis di situ, sambil tutup mata," kata Fadly Jackson.
Fadly Jackson juga jatuh sakit keesokan harinya gara-gara stres mengingat tampilan adegan kekerasan di film G30S/PKI. "Besokannya aku sakit dan traumanya mulai dari situ," kenang Fadly Jackson.
Tak butuh waktu lama bagi Fadly Jackson memulihkan sakitnya. Namun rasa trauma terhadap adegan kekerasan di film G30S/PKI belum hilang sampai ia dewasa.
"Jadi setiap rentang waktu 29 September sampai 5 Oktober aku digangguin sama tokoh-tokoh yang ada di film itu," papar pemilik nama asli Fadly Fuad ini.
Masih teringat jelas dalam ingatan Fadly Jackson bagaimana dirinya seperti dibawa pergi oleh tokoh-tokoh dalam film G30S/PKI yang menyiksa para jenderal.
"Pernah dalam satu malam, saya berasanya kayak didatangi dan dibawa pergi sama tokoh-tokoh itu. Kejadiannya tiga tahun lalu," kisah Fadly Jackson.
Beruntung, Fadly Jackson dipertemukan dengan pakar teknologi pikiran Caezarro Rey Abishur atau yang biasa dikenal dengan sebutan Coach Rheo.
Baca Juga: Rafathar Curhat Pernah Diajak Foto Fans Sampai Dicakar, Gimana Cara Menyembuhkan Traumanya?
Lewat metode penyembuhan Divine Oracular Assistance-Tension Releasing Therapy Online atau DOA TRTO buatan Coach Rheo, Fadly Jackson bisa melepaskan beban emosi akibat trauma masa lalu menyaksikan film G30S/PKI.
"Traumanya benar-benar hilang setelah konsultasi sama Coach Rheo di bawah satu jam," pungkas Fadly Jackson
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar