Suara.com - Kim Tae Ri bakal kembali membintangi drama Korea baru bertajuk, Jeong Nyeon. Di drakor tersebut dia bakal beradu akting dengan Shin Ye Eun, Ra Mi Ran, dan Moon So Ri.
Drama yang berlatarkan tahun 1950-an ini diangkat kisahnya dari webtoon. Kisah seorang gadis muda dari Mokpo yang bernama Yoon Jeong Nyeon (Kim Tae Ri).
Nggak usah berlama-lama lagi, langsung saja kita kepoin sinopsis drama Jeong Nyeon yang bertabur bintang di bawah ini.
Sinopsis Drama Jeong Nyeon
Drama ini akan menceritakan kisah seorang gadis muda dari Mokpo yang bernama Yoon Jeong Nyeon (Kim Tae Ri). Meski dia tidak punya banyak uang atau latar belakang pendidikan yang baik, tetapi dia adalah penyanyi yang berbakat.
Kisah hidup Yoon Jeong Nyeon saat dia bergabung dengan perusahaan teater tradisional wanita untuk mencapai mimpinya menjadi kaya raya akan jadi fokus utama di drama ini.
Pemain Drama Jeong Nyeon
Kim Tae Ri akan berperan sebagai Yoon Jeong Nyeon, seorang penyanyi pansori (genre musik tradisional Korea) yang pindah ke Seoul untuk menjadi anggota Opera Wanita Tradisional Korea. Meski berasal dari keluarga sederhana, tetapi Jeong Nyeon terlahir dengan bakat menyanyi.
Shin Ye Eun akan memerankan Heo Young Seo, gadis dari keluarga kaya yang memiliki kemampuan yang solid dalam menyanyi, menari, dan berakting. Heo Young Seo nantinya akan menjadi rival Yoon Jeong Nyeon.
Baca Juga: Tayang Malam Ini, Intip 6 Potret Pemeran Pendukung di The Killing Vote
Ra Mi Ran akan menaklukkan karakter barunya sebagai Kang So Bok, pemimpin Opera Wanita Tradisional Korea Mae Ran. Kang So Bok punya kepribadian yang karismatik dan terus terang.
Tak ketinggalan ada Moon So Ri yang akan memerankan ibu Yoon Jeong Nyeon yang bernama Seo Yong Rye. Dia dulunya dikenal sebagai penyanyi pansori yang hebat. Namun usai pensiun dan berjuang membesarkan Jeong Nyeon sendirian, Seo Yong Rye mengubur masa-masa indahnya tersebut.
Alasan Nonton Drama Jeong Nyeon
Drama Jeong Nyeon wajib diantisipasi penayangannya karena sutradara, penulis naskah, maupun pemainnya jempolan semua. Kim Tae Ri, Shin Ye Eun, Ra Mi Ran, dan Moon So Ri sama-sama punya pendalaman akting yang baik dan sudah dibuktikan di karya-karya sebelumnya.
Jeong Nyeon akan menjadi drama Korea baru Kim Tae Ri usai aktingnya yang mengesankan di Twenty Five Twenty One tahun 2022 lalu dan Revenant yang baru saja tamat. Usai Revenge of Others, The Glory, dan The Secret Romantic Guesthouse, transformasi baru Shin Ye Eun di Jeong Nyeon jelas patut dinanti.
Jeong Nyeon adalah drama baru Ra Mi Ran usai The Good Bad Mother yang belum lama ini tamat dan Cold Blooded Intern yang akan tayang besok. Sang aktris juga dikabarkan bergabung di drama baru Mysterious Sweets Shop Jeoncheondang. Sementara itu, Moon So Ri sukses mencuri atensi pemirsa lewat drakor anyar Queenmaker dan Race tahun ini.
Berita Terkait
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Berburu Tiket Gala Premiere Film Alas Roban Diskon 50 Persen, War Mulai Hari Ini!
-
Tahun Baru Cuan! War Tiket Penunggu Rumah Buto Ijo Beli 1 Gratis 1 Mulai Hari Ini
-
Mulai Hari Ini, Nonton di CGV Pakai myBCA Dapat Popcorn Gratis Tiap Selasa, Cek Syaratnya
-
Khusus Hari Ini! CGV Tebar Promo Nonton Beli 1 Gratis 1, Cek Cara Klaimnya
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?