Suara.com - Aktris Korea, Park Ju Hyun bakal membintangi drama baru setelah sebelumnya sukses membintangi drama The Forbidden Marriage pada tahun 2022 lalu.
Perfect Family adalah Korea baru yang kisahnya diangkat dari webtoon populer dengan judul yang sama.
Selain Park Ju Hyun, drama ini juga menggaet dua bintang senior Korea yaitu Kim Byung Chul dan Yoon Se Ah.
Nah sudah penasaran dengan kisahnya seperti apa? Berikut ulasannya.
1. Cerita Perfect Family yang Bikin Penasaran
Park Ju Hyun, Kim Byung Chul, dan Yoon Se Ah siap bergabung di drama baru berdasarkan webtoon populer berjudul sama yaitu Perfect Family. Drama yang bakal dipimpin oleh sutradara Isao Yukisada ini akan menceritakan kisah seorang siswi teladan bernama Sun Hee (Park Ju Hyun).
Sun Hee selalu menjadi yang terbaik di kelasnya, dan dia juga berasal dari keluarga yang tampak bahagia dan sempurna. Namun, keluarganya mengalami serangkaian kejadian tak terduga usai pembunuhan yang terjadi pada teman Sun Hee yaitu Kyung Ho.
2. Park Ju Hyun Gantikan Jung Ji So
Park Ju Hyun akan bergabung di drama Perfect Family sebagai karakter yang bernama Choi Sun Hee. Melansir dari Soompi, aktris Jung Ji So yang awalnya akan berperan sebagai pemeran utama Choi Sun Hee, tetapi kini perannya digantikan oleh Park Ju Hyun.
Perfect Family adalah drama Korea baru Park Ju Hyun usai Love All Play dan The Forbidden Marriage pada tahun 2022 lalu. Sebelumnya, aktris muda kelahiran tahun 1994 ini juga pernah bergabung di drama A Piece of Your Mind, Extracurricular, Zombie Detective, dan Mouse. Dia juga tampil di film baru seperti Seoul Vibe, Project - Silence, Drive, dan You Will Die After Six Hours.
3. Reuni Kim Byung Chul dan Yoon Se Ah usai SKY Castle
Sementara itu, Kim Byung Chul dan Yoon Se Ah juga akan bergabung di drama Perfect Family. Mereka akan berperan sebagai orang tua angkat Sun Hee yang bernama Choi Jin Hyuk dan Han Eun Joo. Choi Jin Hyuk merupakan pengacara di sebuah firma hukum besar.
Perfect Family merupakan reuni Kim Byung Chul dan Yoon Se Ah setelah drama hits SKY Castle pada tahun 2018-2019 lalu. Kim Byung Chul baru-baru ini mencuri perhatian pemirsa di drama All of Us Are Dead tahun 2022 dan Doctor Cha tahun 2023. Sementara itu, Yoon Se Ah terbaru bergabung di Snowdrop dan The Road: The Tragedy of One pada tahun 2021 lalu.
4. Park Ju Hyun Diincar Membintangi Drama Baru Lainnya
Sebelum Perfect Family, Park Ju Hyun juga diincar untuk membintangi drama baru lainnya yang berjudul Reporter's Notebook (judul literal) pada bulan April 2023 lalu. Agensi Park Ju Hyun yakni 935 Entertainment menyebut jika ini adalah salah satu proyek yang dia terima tawarannya dan dia sedang meninjaunya.
Berita Terkait
-
5 Ide OOTD Kemeja Putih ala Aktris Korea, Ada Park Ju Hyun hingga Kim Ji Eun
-
4 Gaya Modis ala Park Ju Hyun yang Cocok untuk Berbagai Aktivitas
-
Modis saat Santai, Ini 4 Pilihan Daily Look Park Ju Hyun untuk Hangout!
-
Rilis Poster Karakter, Ini 3 Pemain Utama Drama Korea Hunter With A Scalpel
-
5 Gaya Park Ju Hyun untuk Weekend, Girly dan Hairdo Simpel!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Abimana Aryasatya Kritik Industri Sinema: Keserakahan Membunuh Film Indonesia
-
Harris J Buka Konser Maher Zain di Istora: Aku Cinta Indonesia!
-
Kenny Austin Tak Batasi Karier Amanda Manopo Usai Nikah
-
Nasib Akhir Sertifikat Rumah Orang Tua Komika Musdalifah Basri yang Digadai Paman
-
Di Balik Kisah Malin Kundang, Joko Anwar Curiga Ada Kebenaran yang Disembunyikan
-
Sosok Ketiga: Lintrik Nyaris Ditonton 300 Ribu Orang, Film Pangku Kalah Jauh?
-
Saking Bencinya, Lee Kwang Soo Ngaku Ingin Ludahi Naskah The Manipulated
-
Viral Ustaz Yusuf Mansur Mau Beli YouTube dan Ganti jadi YouSufe, Dinar Candy: Halo BNN
-
7 Karakter Marvel Cinematic Universe Paling Aneh yang Pernah Ada, Nomor 4 Bikin Kaget!
-
Konser The Boyz Bikin Susah Move On, Para Member Lancar Ngomong Bahasa Indonesia: Sayang-sayangku!