Suara.com - Baru-baru ini, Happy Asmara baru saja mengalami kesurupan ketika konser pada malam Jumat di Pasuruan, Jawa Timur.
Happy Asmara melalui Instagram storynya mengatakan kesadarannya masih 80 persen dan seolah hanya ketempelan pada awal penampilannya.
Kemudian, Happy Asmara merasakan sesuatu yang berbeda ketika listrik mendadak padam karena genset meledak.
"Tiba-tiba lampu mati. Teman-teman ngira emang dimatiin, ternyata gensetnya trouble atau meledak kalau nggak salah," ujar Happy Asmara melalui Instagram Storynya dilansir dari TikTOK @bibil22_, Sabtu (30/9/2023).
Saat itu, Happy Asmara mulai merasa semakin tak nyaman dan linglung. Namun, mantan pacar Denny Caknan ini masih bisa menjaga kesadarannya karena antusias penonton.
"Di sini kayak udah kelihatan agak agak kurang nyaman lagi, makin linglung. Tapi, masih sadar karena antusias para penonton mengalihkan kebingunganku," kata Happy Asmara.
Meski begitu, Happy Asmara tetap merasa ada sesuatu yang berat di kepalanya dan seolah ingin menarik dirinya.
"Lagi-lagi kedistrack terus-terusan kayak ada yang berat di kepala dan makin ada yang narik ke mana gitu lho," jelasnya.
Tak hanya itu, Happy Asmara yang sudah merasa aneh juga melihat penonton di hadapannya sudah berubah wujud. Sayangnya, pedangdut asal Kediri ini tidak menjelaskan detail wujud penonton di pandangannya kala itu.
Baca Juga: Keceplosan Selalu Video Call Rully Saat Terbang, Dewi Perssik Bikin Netizen Bingung: Emang Bisa Yah?
"Tapi, lama-lama aku ngerasa penontonnya berubah wujud atau jangan-jangan," tutur Happy Asmara.
Momen itu ternyata juga membuat sejumlah netizen merinding. Sejumlah warganet dilansir dari TikTok @duaempatsebelas__, menduga Happy Asmara melihat penonton seolah bukan manusia lagi.
"Konser di dua alam sekaligus, pandangannya sudah beda," kata @syaiful***.
"Merinding nj*rrr," ujar @brown***.
"Tapi dari jogetannya kayak bukan jogetan mbak Hap, melainkan sosok cowok yang menempel di tubuh mbak Hap dan tatapannya kosong tiba-tiba jadi linglung," tutur @liaaga****.
Berita Terkait
-
Sering Kesurupan dan Ngereog Tiap Malam Jumat Kliwon, Happy Asmara Diam-Diam Jalani Rukiah Sejak 2019
-
Kebingungan Disawer Saat Live TikTok, Sikap Aaliyah Massaid Malah Dituding Nyindir Fuji
-
Fuji Dicap Sombong saat Irfan Hakim Singgung Soal Gift yang Diberikan ke Mayang
-
Denny Caknan Disebut Angkuh gegara Tuding Bella Bonita Takut Dirinya Selingkuh
-
Denny Caknan Dirujak gegara Minta Bella Bonita Lakukan Fungsi Istri Tengah Malam: Ini Mah Black Flag
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
Terkini
-
Fahmi Bo Sukses Jalani Operasi Angkat Batu dan Kantung Empedu, Begini Kondisinya Sekarang
-
The Boyz Sukses Panaskan Jakarta, Member Turun Panggung Blusukan Sampai Panjat Tribune Penonton
-
Dikecam Usai Gandeng Azizah Salsha Jadi Model di Jakarta Fashion Week 2026, Brand Erspo Minta Maaf
-
Baru Tayang, Serial 'I Love You, My Teacher' Dikecam Gegara Dianggap Romantisasi Child Grooming
-
'Jule' Julia Prastini Kembali dengan Safrie Ramadhan Usai Digugat Cerai, Sahabat Nyerah Membimbing
-
Disambut Antusias Penonton di Pembukaan, Festival Kopling Hari Ini Hadirkan Danilla hingga NDX AKA
-
Adili Idola Sukses Digelar, Reza Rahadian jadi Tamu Spesial yang Ikut Roasting Fedi Nuril
-
Bintangi Film Danyang Wingit, Fajar Nugra Deg-degan Akting Bareng Celine Evangelista di Air Terjun
-
Sinopsis Film 'Tak Kenal Maka Taaruf', Saat Benci Jadi Cinta Berlandas Agama
-
Sinopsis 'I Love You My Teacher', Film yang Tengah Disorot Gegara Kisah Cinta Guru dan Murid