Suara.com - Sosok Citra Kirana belakangan ini mendapat dukungan dari publik usai menceritakan cobaan rumah tangganya bersama Rezky Adhitya.
Sebagaimana diketahui, pernikahan aktris cantik ini diwarnai lika liku mulai dari terkuaknya video asusila sang suami hingga kasus tes DNA yang dilayangkan Wenny Ariani.
Menghadapi beragam cobaan rumah tangga ini, Citra Kirana berusaha lapang dada. Ibu satu anak ini menjelaskan bila pernikahannya saat ini memang tengah diuji.
"Setiap rumah tangga itu kan pasti ada ujiannya masing-masing gitu," tutur Citra Kirana dalam podcast bersama The Sungkars.
"Cuma dengan masalah-masalah yang kemarin yang ada mungkin sekarang lagi diuji sama Allah dari masa lalunya suami," sambungnya dengan suara bergetar.
Sembari menahan tangis, Citra Kirana menjelaskan alasannya tetap mempertahankan rumah tangga bersama Rezky Adhitya meski berulang kali diterpa cobaan berat.
Ia dan Rezky Adhitya mengaku sudah menerima masa lalu dan kekurangan satu sama lain.
"Dari pertama aku menikah pun aku udah menerima segala sesuatunya, aku menerima semua kekurangan suamiku begitupun Rezky juga," bebernya.
Citra Kirana juga menjelaskan mengembalikan permasalahan rumah tangga ini pada Yang Maha Esa. Ia pun berusaha ikhlas menghadapi cobaan yang ada.
Baca Juga: Anniversary 2 Tahun Pernikahan, Vincent Verhaag Kenang Masa-masa Sulit Bersama Jessica Iskandar
"Aku memang udah menyerahkan hidupku sama Rezky kan itu juga kan semuanya atas ijin Allah juga kan," jelasnya lagi masih dengan suara bergetar.
Lebih lanjut, tangis Citra Kirana hampir pecah tatkala memasrahkan rumah tangganya kepada Tuhan.
Ia juga menegaskan bila sebelum pernikahan dirinya mengenal sosok Rezky Adhitya sebagai orang baik sehingga keburukan yang nampak saat ini merupakan cobaan bagi rumah tangga mereka.
Berita Terkait
-
Umbar Keakraban dengan Andi Arsyil, Citra Kirana Ditegur: Kayak Lupa Punya Suami
-
Main Bareng Citra Kirana cs, Gaya Hijab Oma Gala Ibu Fuji Dikritik
-
Kunci Langgeng Rumah Tangga Citra Kirana dan Rezky Aditya di Tengah Prahara
-
Citra Kirana Ngaku Tak Salah Pilih Suami Walau Rezky Aditya Punya Banyak Kasus: Aku Bahagia Banget
-
Tanggapan Citra Kirana usai Perdana Muncul ke Publik Setelah Terima Anak Wenny Ariani
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
David Beckham Dianugerahi Gelar Kebangsawanan Sir dari Raja Charles III
-
Tahu Konflik di Rumah Tangga, Adik Bersaksi di Sidang Cerai Andre Taulany
-
Barbie Kumalasari Ngaku Ditipu Sahabat Sampai Rp225 Juta, Ancam Bakal Lapor Polisi
-
Bukan Penyanyi, Yura Yunita Dulunya Bercita-cita Jadi Analis Kimia
-
Raditya Dika Akui Punya Utang Budi pada Andien, Jasa 20 Tahun Lalu yang Tak Terlupakan
-
Gegara Dress Mini, Penampilan Olla Ramlan di Kampung Halaman Jadi Gunjingan
-
Yura Yunita Ungkap Pengalaman Menegangkan Saat Liputan di Penjara Nusakambangan
-
Barbie Kumalasari Klaim Rugi Ratusan Juta Rupiah Hingga Demam Tinggi Buntut Hinaan 'Nenek-Nenek'
-
Pantau Kondisi, Raffi Ahmad Ungkap Alasan Operasi Fahmi Bo Tertunda
-
Melly Goeslaw Unggah Foto Bareng BBB, Potret Terbaru Laudya Cynthia Bella Bikin Penasaran