Suara.com - Aktris cantik Korea Kim Hee Sun bakal membintangi drama baru dengan judul, Our Home.
Ini merupakan drama barunya setelah sebelumnya sukses dengan drama Remarriage and Desires dan Tomorrow pada tahun 2022 lalu. I
Drama thriller dan black comedy di MBC ini juga menggaet Lee Hye Young dan Kim Nam Hee sebagai pemeran utama.
Sambil menantikan aksi Kim Hee Sun di drama barunya, yuk kita intip beberapa fakta Our Home yang telah dihimpun dari berbagai sumber berikut ini.
1. Dari Penulis So I Married the Anti-Fan
Our Home atau juga dikenal dengan judul Our House atau Gaslighting adalah drama thriller dan black comedy baru di MBC. Kim Hee Sun, Lee Hye Young, dan Kim Nam Hee digaet jadi pemeran utama drama ini. Penulis naskah Nam Ji Yeon dari So I Married the Anti-Fan akan menulis skenarionya.
Drama Our Home akan berkisah tentang psikolog keluarga terbaik di Korea yang bernama Noh Young Won (Kim Hee Sun). Karier dan keluarga Noh Young Won berada dalam bahaya karena diancam oleh pemeras tak dikenal. Bersama ibu mertuanya yakni penulis novel misteri Hong Sa Gang (Lee Hye Young), Noh Young Won berusaha melindungi keluarganya.
2. Karakter Kim Hee Sun
Kim Hee Sun akan berperan sebagai Noh Young Won, konselor keluarga terbaik di Korea yang dicintai publik. Noh Young Won tampak menjalani kehidupan yang sempurna karena kehidupan pribadi dan kariernya sama-sama mengesankan.
Namun saat sebuah insiden mengguncang segalanya, Noh Young Won mulai bekerja sama dengan ibu mertuanya yakni Hong Sa Gang (Lee Hye Young) untuk melindungi keluarganya. Our Home adalah drama Korea baru Kim Hee Sun usai Remarriage and Desires dan Tomorrow pada tahun 2022 lalu. Tahun 2023, aktris cantik berusia 46 tahun ini juga bergabung di film baru bertajuk Honey Sweet.
3. Karakter Lee Hye Young
Lee Hye Young siap berperan jadi seorang novelis misteri yang terkenal bernama Hong Sa Gang. Hong Sa Gang sangat menyayangi putra satu-satunya yakni Jae Jin (Kim Nam Hee).
Saat terjerat dalam insiden yang tak terduga, Hong Sa Gang mulai bekerja sama dengan menantu perempuan yang tak pernah disukainya yakni Young Won dengan mempertaruhkan seluruh hidupnya. Our Home adalah drama baru Lee Hye Young usai penampilannya di Kill Heel dan Big Bet tahun 2022, serta Big Bet Season 2 tahun 2023.
4. Karakter Kim Nam Hee
Kim Nam Hee juga akan bergabung di drama Our Home sebagai suami Noh Young Won dan putra satu-satunya Hong Sa Gang yang bernama Jae Jin. Jae Jin bekerja sebagai dokter dan dia adalah suami yang penuh perhatian.
Berita Terkait
-
Paling Dinanti, Drama Korea Dear X Mulai Tayang 8 November di HBO Max!
-
Catat Tanggalnya! Ini 11 Drama Korea yang Tayang November 2025
-
Angkat Isu KDRT, Drama Korea As You Stood By Siap Tayang 7 November di Netflix!
-
Trending di X! Kim Ji Won Siap Ganti Imej, Dilirik Perankan Detektif Wanita Pertama Korea
-
Kim You Jung dan Kim Young Dae Siap Bikin Baper di Drama Baru, Dear X
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
Terkini
-
Alasan Raffi Ahmad Bantu Biayai pengobatan Fahmi Bo, Ternyata Ada Kaitannya dengan Sang Mertua
-
Belum Resmi Cerai, Sabrina Chairunnisa Tawarkan Deddy Corbuzier pada Riyuka Bunga
-
Potret Lisa BLACKPINK Jadi Sirene Emas Jibaro di Halloween 2025, Kostumnya Bikin Takjub!
-
Diduga Teler, Onad Bikin Desta Kesal di Podcast Vindes, Sebulan sebelum Terciduk Narkoba
-
Kini Tilap Uang Fuji Rp1 Miliar, Pantas Dulu Karyawan Dikasih Hadiah Uang Segepok Biasa Saja
-
Penampilan Cetar Azizah Salsha di Turnamen Padel, Lipstiknya On Point
-
Kini Onad Terjerat Kasus Narkoba, dr Richard Lee Diduga Sudah Curiga Sejak Setahun Lalu
-
Gendong Anak Erika Carlina, Panggilan Deddy Corbuzier Jadi Omongan
-
Sinopsis Rosario, Ketika Cinta Nenek Jadi Kutukan Mengerikan Bagi Cucu Kesayangan
-
7 Film dan Series Original Netflix Tayang November 2025, Ada Stranger Things 5!