Suara.com - Sosok Aaliyah Massaid belakangan sering menjadi sorotan publik usai dirinya dikabarkan tengah menjalin kedekatan dengan adik Atta Halilintar, Thariq Halilintar. Pamornya seakan-akan langsung melejit meskipun sebelumnya dirinya telah terjun ke dunia hiburan.
Gerak-gerik Aaliyah seakan tidak lepas dari perhatian publik lantaran anak bungsu Reza Artamevia tersebut kerap disangkutpautkan dengan Thariq. Adapun contohnya seperti yang terlihat baru-baru ini dalam salah satu konten TikTok miliknya.
BACA JUGA: Beda dengan Fuji, Aaliyah Massaid Diduga Dicueki Geng Cendol: Kasihan Banget
Dalam salah satu unggahannya, Aaliyah diketahui tengah mengikuti sebuah trend di TikTok yang memperlihatkan wajah dengan makeup.
"Best blush?" bunyi keterangan dalam unggahan tersebut.
BACA JUGA: Ditanya Hubungannya dengan Fuji, Jawaban Aaliyah Massaid Malah Diamuk Netizen
Setelah itu, Aaliyah tampak menunjukkan berbagai jenis make up yang dikenakannya. Ternyata, tak hanya itu, pada slide selanjutnya muncul sebuah pesan romantis yang diduga dari Thariq.
"Kamu adalah emas, bahkan berlian. Tunjukkan pada dunia," bunyi pesan yang diduga dari Thariq dengan menggunakan bahasa Inggris.
Sontak saja, konten TikTok Aaliyah Massaid tersebut langsung dihujani beragam komentar dari warganet. Warganet ramai menduga jika pujian tersebut merupakan pujian dari Thariq untuk Aaliyah.
Baca Juga: Resmi Menyandang Status WNI, Justin Hubner Menjadi Pesaing Elkan Baggott?
Meskipun belum terdapat kepastian terkait siapa pengirim pesan romantis itu sebenarnya, warganet tetap berharap jika hubungan keduanya berlangsung dengan baik.
"MasyaAllah. So sweet Aal @aaliyah.massaid @thoriqhal," puji warganet.
"Happy terus ya kalian. Pokoknya di kawal terus sampe pelaminan. Halal. Amin," doa warganet.
"Semoga semua urusan kalian dimudahkan dan dilancarkan selalu sampai kapanpun. Amin," doa warganet lain.
"Semoga kalian selalu dalam lindungan Allah dimudahkan semua urusannya dilancarkan niat baiknya. @thariqhalilintar di jaga ya berliannya ya bang," tulis warganet.
Selain mengirim chat romantis, beberapa waktu lalu, Aal, panggilan akrab Aaliyah sempat diduga menerima kejutan spesial dari Thariq. Saat itu, Thariq diduga mengirimkan bunga raksasa dengan balon berbentuk hati pada Aaliyah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Dekat Seperti Pacaran, 'Dul' Jadi Panggilan Khusus Titi DJ ke Thomas Djorghi
-
Deretan Bintang Papan Atas Bertarung Sengit di IMAA 2025, Siapa Saja Nominatornya?
-
7 Film dan Series Zombie Netflix dari Asia Tenggara Selain Indonesia, Gak Kalah Seru!
-
5 Film dan Drakor Terbaru yang Tayang di Viu November 2025, Ada Taxi Driver 3
-
Imbas Admin X Balas Komentar RM BTS Mirip Indy Barends, Host Live Somethinc Jadi Sasaran Amuk Fans
-
Vidi Aldiano Takut Penyakit Genetik Menurun Jika Punya Anak
-
Bukan Pacar, Titi DJ Cemburu Dengar Thomas Djorghi Cerita Cewek Lain
-
Stephanie Poetri Pilih Child Free, Titi DJ Justru Senang
-
Rose BLACKPINK Ukir Sejarah di Grammy, Kolaborasi dengan Bruno Mars Sabet Dua Nominasi Utama!
-
Mantan Suami Clara Shinta Kerja Apa? Kini Gugat Gono-gini Rp 13 Miliar