Suara.com - Artis Olla Ramlan mengungkap keinginannya untuk membangun rumah tangga kembali. Bahkan dia berkeinginan menikah dengan lelaki yang lebih muda dari dirinya.
Hal tersebut diungkap oleh dirinya saat menjadi bintang tamu di podcast Ashanty belum lama ini.
"Lima tahun tuh minimal (beda usianya dengan Olla). Orang Aufar saja enam tahun lebih muda," kata Olla kepada Ashanty.
Perempuan yang pandai menjaga bentuk tubuhnya di usia yang sudah tidak muda lagi itu membantah gosip dirinya yang menjalin hubungan dengan lelaki yang lebih tua dari dirinya.
"Makanya itu gosip-gosip gue sama jenderal dari mana?" tutur Olla Ramlan.
Ashanty pun membenarkan bahwa tipe sahabatnya itu memang pencinta berondong.
"Aku tahu kalau Olla tuh pasti suka yang muda, karena kamu masih hot," ujar istri Anang Hermansyah.
Walau beberapa kali gagal dalam membangun rumah tangga, Olla Ramlan mengaku tetap ingin membuka hatinya dan kembali menikah.
Bahkan di usianya 43 tahun itu dia berkeinginan untuk punya anak lagi. Salah satu cara yang dilakukan agar setelah menikah bisa punya anak lagi dengan melakukan pembekuan sel telur.
Baca Juga: Olla Ramlan Bekukan Sel Telur, Ternyata Segini Biaya yang Dikeluarkan
"Aku freeze egg (bekuin sel telur), sih. Bismillah aja. Nikmatin aja. Namanya freeze egg, kalau itu nggak kepakai ya udah, yang penting udah di-freeze Olla," ujar Olla.
Sosok lelaki yang diincarnya selain muda juga bisa menerima dirinya apa adanya dan ke-3 buah hatinya. Bahkan dia sempat menangis membahas soal kriteria lelaki yang ingin jadi pendampingnya nanti.
"Siapapun itu yang di luar sana, bisa mencintai aku aja apa adanya," harap Olla Ramlan.
Seperti diketahui Olla Ramlan sudah dua kali gagal membina rumah tangga, kini memutuskan untuk sendiri dulu.
Pernikahan pertamanya dengan Alex Tian pada 2003 harus berakhir di tahun 2010. Lalu dia menikah lagi dengan Aufar Hutapea, Olla kembali menelan perihnya perceraian pada Juni 2022, lalu.
Berita Terkait
-
Deretan Sumber Kekayaan Olla Ramlan, Pantas Bisa Punya Rumah Seharga Rp50 Miliar
-
Punya Rumah Mewah Tetanggaan sama Atta Halilintar, Ini 6 Sumber Kekayaan Olla Ramlan
-
9 Potret Rumah Olla Ramlan, Harganya Ditaksir Mencapai Rp50 Miliar
-
Setahun Cerai dari Aufar Hutapea, Olla Ramlan Masih Rahasiakan dari Anak-Anak: Mereka Belum Tahu
-
Tanggapan Nikita Mirzani Soal Nindy Ayunda Ogah Ketemu: Lagi Caper
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Sidang Cerai Perdana Ditunda, Raisa Diimbau Hadir 2 Minggu Lagi
-
Nikita Mirzani Resmi Banding Vonis 4 Tahun Penjara, Pengacara Soroti Pasal Pemerasan
-
Profil Jay Alatas Ayah Sabrina Alatas, Ternyata Mantan Suami Christy Jusung
-
Kini Tegur Fans Sarwendah, Dulu Ruben Onsu Ngaku Tak Cemburu Kalau Orang Lain Dekati Anaknya
-
Megawati Ngaku Tak Punya Ponsel: Karena Aku Orang yang Dicari
-
Onadio Leonardo Ajukan Rehabilitasi, Polisi Ungkap Kondisi Terkini
-
Urine Negatif, Beby Prisillia Kirim Pesan Haru untuk Onadio Leonardo yang Masih Ditahan
-
Dituding Selingkuh dengan Sabrina Alatas, Instagram Hamish Daud Digeruduk Fans Raisa
-
Onad Ditangkap Polisi Terkait Kasus Narkoba, Adipati Dolken Ngaku Kecewa Tapi Tak Kaget: Sudah Biasa
-
Happy Asmara Mendadak Curhat Pernah Diselingkuhi Sebelum Tunangan