Suara.com - Jarwo Kwat buka suara soal beritanya yang viral karena dituding mengambil kesempatan memeluk streamer muda, Catheez.
Komedian 56 tahun itu mengaku sangat kaget tiba-tiba akun Instagram-nya banjir hujatan. Sebelumnya Jarwo bahkan tak paham apa yang terjadi.
"Saya juga kaget tahu-tahu heboh, pada nyerang Instagram gitu kan," ungkap Jarwo Kwat saat dihubungi awak media, Minggu (7/1/2024).
Kemudian Jarwo Kwat gerak cepat menghubungi pihak rumah produksi sekaligus manajer Catheez. Dia ingin memastikan bahwa dia tidak ada maksud khusus saat menampilkan adegan yang syutingnya sudah beberapa bulan lalu itu.
"Nah terus saya pertanyakan dong ke pihak PH sana dan kreatifnya, terus mereka juga bingung dan kaget," ujar Jarwo Kwat.
"Terus saya juga konfirmasi ke pihak Catheez, manajernya bilang Catheez juga bingung kenapa jadi heboh," sambungnya.
Menurut Jarwo dan Catheez, mereka hanya berlakon sebagai ayah dan anak sebagaimana yang dituliskan dalam skrip. Keduanya sama-sama tidak menduga adegan itu akan menimbulkan kontroversial.
Diduga Catheez sendiri juga tak ada masalah dengan adegan tersebut. Pasalnya gadis itu sendiri yang menekankan bahwa saat itu mereka hanya berakting sebagai ayah dan anak.
"'Catheez juga bingung, padahal itu ceritanya ya Pak Jarwo jadi bapak, saya jadi anaknya, ceritanya kayak begitu, skenarionya begitu, udah lama nggak ketemu. Nah ya udah, bapak kangen, gitu kan? Ya meluk anaknya,' si Catheez juga biasa-biasa aja," terang Jarwo menirukan ucapan manajer Catheez.
Baca Juga: Video Jarwo Kwat Peluk Paksa Catheez Bikin Netizen Miris: Mirip Kakek Sugiono
Sebagai informasi, adegan viral itu diunggah oleh kanal YouTube Target Operasi yang tayang pada Jumat (5/1/2024).
Dalam adegan yang viral, tampak Jarwo Kwat yang ceritanya sebagai ayah tiba-tiba memeluk dan mencubit pipi Catheez yang berakting sebagai anaknya.
Adegan tersebut lalu ramai diunggah ulang warganet lantaran Jarwo Kwat dianggap telah mencuri kesempatan untuk berkontak fisik dengan gadis muda itu. Jarwo pun jadi banjir hujatan karenanya.
Berita Terkait
-
Video Jarwo Kwat Peluk Paksa Catheez Bikin Netizen Miris: Mirip Kakek Sugiono
-
Detik-Detik Jarwo Kwat Peluk Paksa Catheez, Eca Aura: Cabul Banget!
-
Tak Pernah Pacaran Kelewat Batas, Prinsip Catheez Tuai Pujian
-
Pengakuan Catheez Pernah Makan Sambil BAB Bikin Syok
-
Kena Sentil Warganet Makan di Angkringan, Catheez Beri Jawaban Menohok ke Orang yang Mengkritiknya
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Bukan Horor, Film 'Pesugihan Sate Gagak' Malah Jadi Ajang Tahan Tawa Yoriko Angeline
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka