Suara.com - Penyanyi jebolan Indonesian Idol, Regina Ivanova kini tengah berbahagia. Ia baru saja merayakan ulang tahun pernikahan bersama sang suami, Lucky Jayadi.
Perayaan kali ini merupakan tahun ke-3 keduanya menjadi sepasang suami istri. Keduanya menikah pada 2021 lalu dan telah dikaruniai seorang anak lelaki.
Melalui Instagram pribadinya, Regina mengunggah foto-foto dirinya di saat momen pernikahan mulai dari pemberkatan, resepsi hingga sangjit.
Pada momen pemberkatan, Regina tampak cantik mengenakan gaun warna putih dipadu dengan veil yang menutupi wajah cantiknya. Tangannya menggenggam sang suami yang duduk di sebelahnya sembari tersenyum ceria.
Ada pula momen resepsi disaat Regina Ivanova menyanyi di hari pernikahannya sendiri. Ia juga mengajak sang suami berdansa dan berciuman di momen spesial tersebut.
Selanjutnya terdapat momen sangjit tatkala keduanya mengenakan busana berwarna biru gelap. Tak hanya romantis, foto-foto ini juga dipenuhi dengan canda tawa dari Regina dan sang suami.
Pada momen spesial ini, Regina juga menyisipkan caption romantis yang mempermanis perayaan anniversary mereka.
"Mengatakan 'Aku mau' untuk menghabiskan sisa umurku denganmu adalah keputusan terbaik yang pernah ku buat. Kamu adalah orang yang bisa ku andalkan tanpa syarat. Tanpa cinta dan dukunganmu, aku tidak berpikir aku akan menjadi orang yang seperti sekarang ini," tulis Regina sebagai keterangan.
Ia juga mengucapkan pujian untuk sang suami yang sudah menemaninya selama tiga tahun ke belakang tersebut.
"Untuk orang luar biasa dalam hidupku, Lucky Jayadi, terima kasih telah memberiku cinta, cahaya, dan juga kebahagiaan setiap hari. Selamat hari jadi ke-3 Papa, aku mencintaimu setiap hari," tandasnya.
Unggahan ini pun mendapat dukungan dari warganet. Tak sedikit yang turut mengucapkan selamat untuk pasangan ini.
"Happy Wedding Anniversary ya sis, diberkati selalu rumah tangganya. Amin," komentar seorang warganet.
"Happy Anniversary Kakak dan Koko, gbu all," tulis warganet lain.
"Wow HWS buat pasangan yang sangat menginspirasi ini, semoga Tuhan selalu menjaga RT kalian," timpal warganet yang berbeda.
Berita Terkait
-
Tembus 4 Juta Monthly Listeners, Ini Fakta Salma Salsabil yang Bikin Kagum
-
Syuting Video Klip Pakai Perhiasan Rp3 Miliar, Berapa Tarif Manggung Tiara Andini?
-
5 Lelaki yang Pernah Dekat dengan Brisia Jodie, Diduga Pernah Jadian dengan Anak Haji Isam
-
Regina Ivanova Akui Tak Banyak Persiapan dalam Sambut Natal Pertama Bareng Buah Hati: Lagi Ribet
-
Regina Ivanova Melahirkan Anak Pertama, Namanya Indah Banget!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
Terkini
-
Sinopsis Film Streaming: Ketika Influencer Mencari Pembunuh Berantai
-
Sinopsis Vladimir, Kisah Profesor Terjebak Obsesi Terlarang dalam Series Terbatas Netflix
-
Drama Korea Recipe for Love, Kala Cinta Tumbuh dalam Konflik Dua Keluarga
-
Catat Jadwalnya, Ini 5 Film Hollywood Terbaru Tayang Februari 2026
-
Sinopsis Film Korea The Gardeners yang Bertabur Bintang
-
A Tme to Kill: Intrik KKK, Rasisme Brutal, dan Dilema Moral, Malam Ini di Trans TV
-
Girang Bebas dari Rehabilitasi, Onadio Leonardo: Banyak Ketololan yang Harus Gue Bayar
-
Nasib Apes Chiki Fawzi: Batal Jadi Petugas Haji, Barang Penting Ketinggalan di Asrama
-
Spider-Man 3 Malam Ini di Trans TV: Peter Parker Melawan Sisi Gelap, Arogansi, dan Dendamnya Sendiri
-
Sarah Sechan Nangis Dengar Pengakuan Ressa Rizky, Sebut Denada Ibu Tak Beres